SuaraSulsel.id - Kabar kurang mengenakan datang dari Kabupaten Pohuwanto Provinsi Gorontalo. Dua nelayan asal Desa Bulili, Kecamatan Duhiadaa hilang saat melaut pada penghujung tahun 2020, tepatnya pada Kamis (31/12/2020).
Dengan hilangnya dua nelayan tersebut menambah daftar panjang rentetan peristiwa hilangnya nelayan saat melaut di Kabupaten Pohuwanto.
Tim Badan Penanggulangan Bencarna Daerah (BPBD) Pohuwato bersama Basarnas, Polair, hingga kini masih terus melakukan pencarian dua nelayan yang hilang tersebut.
Berdasarkan laporan dan informasi yang dihimpun Gopos.id-jaringan Suara.com, dua nelayan hilang tersebut bernama Inji Suma dan Kadir Alhasni. Keduanya dikabarkan turun melaut dan akan menuju Perairan Sulawesi Tengah, tepatnya ke wilayah Kepulauan Togean.
“Hingga hari ini, Jumat (1/1/2021) mereka tidak pulang,” ujar Kepala BPBD Pohuwato Ramon Abdjul pada Jumat (1/1/2021).
Baca Juga: Drone Kapal Selam Mata-mata China Ditemukan Nelayan Indonesia
Menurut Ramon, sebelum turun melaut kedua nelayan turut menyampaikan akan menuju keluarganya di Kepulauan Togean. Namun pihak keluarga di Desa Bulili sudah menghubungi pihak keluarga di Sulawesi Tengah.
“Informasi yang disampaikan keduanya belum tiba. Oleh karena itu tim gabungan Basarnas, Polair dan masyarakat melakukan penyusuran keberadaan mereka,” ujarnya.
Meski begitu, saat ini tim gabungan untuk sementara menghentikan pencarian. Rencananya, pencarian akan dilanjutkan pada keesokan hari.
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat agar kiranya jangan dulu turun melaut karena gelombang laut sampai dengan awal tahun masih cukup tinggi,” katanya.
Baca Juga: Polres Garut Selidiki Kasus Penganiayaan di Kapal Berujung Nelayan Hilang
Berita Terkait
-
Petani dan Nelayan Kontributor Pembangunan, Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Sangat Penting
-
NasDem Dukung Kebijakan Prabowo Menghapus Kredit Macet Pelaku UMKM, Petani, dan Nelayan
-
Jerit Nelayan di Proyek Kota Elite: Terhimpit Pembangunan, Terlilit Utang
-
Aksi Puluhan Perahu Nelayan di PIK 2, Desak Prabowo Tak Lanjutkan Kebijakan Jokowi Soal Ini!
-
Tiga Helikopter Hilir Mudik Di Langit Sukabumi, Selamatkan 71 Nelayan Terisolasi Di Perairan Tegalbuleud
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI