Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Kamis, 24 Desember 2020 | 09:12 WIB
Bupati Luwu Timur M Thorig Husler / [Foto: Istimewa]

SuaraSulsel.id - Kabar duka menyelimuti warga Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Bupati Luwu Timur Muhammad Thoriq Husler meninggal dunia, Kamis (24/12/2020).

Politisi Golkar ini dinyatakan meninggal di IC RS Wahidin Sudiro Husodo, Makassar. Kabar tersebut beredar di sejumlah grup whatsapp, Kamis pagi.

"Innalillahi wa innailahi rojiun..telah meninggal bupati Luwu timur Pak H.M.Thoriq Husler di IC RSWS..semoga Almarhum diwafatkan dalam keadaan Husnul Khatimah dan dimuliakan Allah di Akhirat kelak beserta orang2 yang soleh dan syahid di akhirat kelak... Aamiin," tulis Ketua LIRA Sulsel, Ryan Latief.

Humas RS Wahidin, Aulia Yamin, yang dikonfirmasi turut membenarkan informasi tersebut. Namun, perihal meninggalnya Aulia enggan berkesimpulan.

Baca Juga: Kenali, 5 Penyakit Paru-Paru Selain Covid-19

"Betul (meninggal). Saya juga sementara minta data dari petugas soal riwayat perawatan selama di Wahidin," ucap Aulia.

Namun dikabarkan, Husler sudah dua pekan dirawat. Sejak lama, ia juga dikabarkan mengidap penyakit paru-paru.

Beredar kabar, ia juga terkonfirmasi positif Covid-19. Hal tersebut disebutkan Anggota DPRD Luwu Timur, Alpian yang sempat menjenguknya.

Pada saat swab test pertama dan kedua, hasil tesnya dinyatakan negatif. Hasil tesnya kemudian dinyatakan positif usai melakukan swab tes yang ketiga.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

Baca Juga: Selain Covid-19, Simak 5 Penyakit Paru-Paru yang Bisa Mematikan

Load More