SuaraSulsel.id - Lelaki paroh baya bernama La Maga alias Ariyanto, warga Desa Lala, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru, Maluku, meregang nyawa dikeroyok massa.
Pasalnya, Ariyanto tepergok mencabuli bocah berusia tujuh tahun berinisial IAA. Warga semakin kesal, setelah mengetahui pelaku mencabuli bocah itu memakai kayu hingga kemaluannya sobek.
Akibat dikeroyok warga, Ariyanto kekinian masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Lala. Peristiwa itu terjadi hari Kamis (22/10).
Paur Humas Polres Pulau Buru Aipda MYS Djamaluddin kepada wartawan, menjelaskan pelaku La Maga kini masih dirawat di RSUD Lala dan mendapat pengawalan ketat kepolisian.
Baca Juga: Turki Kecam Charlie Hebdo soal Karikatur Cabul Erdogan
“Pelaku diamankan setelah sempat dihakimi massa. Kemudian dibawa ke polres dan sempat ditangani di klinik," kata Djamaluddin seperti dikutip Suara.com dari Terasmaluku.com, Selasa (3/11/2020).
Namun, karena kondisi Ariyanto memburuk, yang bersangkutan dirujuk ke RSUD Lala. Meski dirawat di RS, Ariyanto tetap dijaga ketat polisi.
Ariyanto, kata dia, babak belur diamuk massa setelah diketahui baru saja mencabuli anak di bawah umur di sebuah desa di Namlea.
Peristiwa terjadi Kamis pagi. Pelaku sempat kabur dari desa. Ia ditemukan warga saat bersembunyi di suatu tempat di kawasan Pal Dua, Namlea.
Saat diketahui tempat persembunyiannya, warga beramai-ramai memukuli Ariyanto hingga semaput.
Baca Juga: Tak Berkutik saat Ditangkap, Dukun Cabul Langsung Dijebloskan ke Penjara
Untungnya petugas kepolisian bertindak cepat, sehingga pelaku sempat diamankan dari kepungan massa.
“Saat diamankan pelaku sudah berdarah-darah,” akui Djamaluddin.
Djamaluddin menjelaskan, Kamis sekitar pukul 16.30 WIT, seorang warga berinisial IA melaporkan kasus pencabulan anak di bawah umur tersebut ke Sentral Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Pulau Buru.
Dalam laporannya, pelapor menjelaskan bahwa pada hari yang sama pukul 11.30 WIT, di depan Kantor Basarnas, terlapor La Maga telah mencabuli korban.
Sebelum peristiwa itu terjadi, korban disuruh pamannya membeli kiko di sebuah kios. Namun di kios tersebut tidak dijual minuman kiko.
Saat keluar dari kios, korban bertemu dengan La Maga. Pelaku kemudian mengajak korban membeli di tempat lain.
Korban mengiyakannya. Korban lalu dibonceng dengan sepeda motor. Namun bukannya pergi ke kios yang lain, korban dibawa ke tempat kosong di depan Kantor Basarnas.
Setelah di depan Kantor Basarnas pelaku langsung melakukan pencabulan terhadap korban dengan menggunakan kayu. Akibat tindakan tersebut, alat vital korban mengalami luka sobek.
Korban juga dilarikan ke RSUD Lala untuk mendapat perawatan.
“Akibat dari tindakan yang dialami korban, mengakibatkan rasa Trauma dan Rasa takut,” kata Djamaluddin.
Berita Terkait
-
Bak Bumi Langit, Beda Harta Kekayaan Sherly Tjoanda dan Sarbin Sehe Cawagub Malut Tembus Rp700 M Lebih
-
Intip Koleksi di Garasi Sherly Tjoanda, Cagub Malut Pengganti Benny Laos
-
Intip Gaya Mewah Benneisha Edelyn Laos Putri Cagub Maluku Utara, Kerap Pakai Tas Chanel
-
Pendidikan Mentereng Sherly Tjoanda, Istri Benny Laos Maju Jadi Cagub Maluku Utara Gantikan Mendiang Suaminya
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi