SuaraSulsel.id - Demo Penolakan UU Cipta Kerja di DPRD Sulsel Bentrok, Satu Pengunjuk Rasa Ditangkap
Aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh ribuan demonstran dari berbagai elemen di depan Gedung DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Kamis (8/10/2020) diwarnai bentrokan dengan aparat polisi.
Aksi terkait penolakan Undang-Undang Cipta Kerja Omnibus Law yang telah disahkan DPR RI tersebut awalnya berjalan dengan baik-baik saja.
Para massa melakukan aksi dengan membakar ban bekas sambil melakukan orasi di depan DPRD Sulsel. Hanya saja, di tengah penyampaian aspirasi terjadi pelemparan batu ke arah gedung DPRD Sulsel dan aparat polisi.
Situasi pun kemudian berubah memanas. Aparat dan massa saling bersitegang.
"Jangan ada yang melampar atau saya tangkap," kata, seorang polisi yang berjaga melalui pengeras suara.
Karena tidak dapat tertib, polisi pun kemudian membubarkan massa aksi dengan melepaskan tembakan gas air mata ke arah pengunjuk rasa.
Selain itu, polisi yang berjaga di lokasi juga mengerahakan dua unit mobil Water Canon untuk membubarkan kelompok massa yang berusaha melempar batu ke arah kantor DPRD Sulsel dan aparat kepolisian.
Akibat kejadian itu, satu orang pun ditangkap polisi karena diduga sebagai provokator.
Baca Juga: Orasi Depan Pendemo, Wawalkot Bekasi: Secara Moral Kami Dukung Aksi Buruh
"Jangan ada provokasi. Semua mundur," kata polisi yang memegang alat pengeras suara tersebut.
Pantauan SuaraSulsel.Id, saat ini situasi telah kembali terkendali. Para demonstran pun sudah melakukan aksi secara tertib dan menyampaikan apirasi mereka untuk menolak Undang-Undang Cipta Kerja.
Kontributor : Muhammad Aidil
Berita Terkait
-
Listrik Aliran Atas Sempat Bermasalah, Perjalanan KRL Sudah Mulai Normal
-
Gubernur Kalbar Sutarmidji Minta Jokowi Cabut UU Cipta Kerja
-
Demo Koalisi Rakyat Riau Sempat Ricuh, Aparat Kembali Kendalikan Situasi
-
Foto Epicnya saat Demo Viral, Ini Sosok Gadis yang Orasinya Berapi-api
-
Gedung Kementerian ESDM Dirusak Massa, Komputer hingga Laptop Dijarah
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan
-
PT Vale Tegaskan Tak Terlibat Rencana Markas TNI-AD di Tanamalia
-
Dasco Akan Tertibkan Yasika Aulia, Anak Anggota DPRD Sulsel yang Dijuluki 'Ratu Dapur' MBG
-
Usai Nikahi Korban Pemerkosaan, Bripda Fauzan Dipecat Sebagai Anggota Polri
-
Gubernur Sulsel Terima Penghargaan Indonesia's SDGs Action Awards 2025