Konsolidasi Kekuatan Keluarga Politik Sulsel di PSI, Ada Apa dengan NasDem?

Pergerakan politik di Sulawesi Selatan belakangan menunjukkan pola yang tak biasa

Muhammad Yunus
Kamis, 29 Januari 2026 | 13:40 WIB
Konsolidasi Kekuatan Keluarga Politik Sulsel di PSI, Ada Apa dengan NasDem?
Sudirman Bungi, Wakil Bupati Pinrang (tengah) mantap bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) [SuaraSulsel.id/Istimewa]
Baca 10 detik
  • Sejumlah elite politik dan keluarga mapan di Sulawesi Selatan secara serempak beralih ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
  • Tokoh sentral politik Sulsel, Rusdi Masse (RMS), telah resmi mengundurkan diri dari NasDem dan diincar PSI.
  • Penguatan struktur PSI di Sulsel ditandai penunjukan ketua-ketua DPD oleh figur-figur dengan basis kekuasaan lokal.

Di tengah arus itu, nama Rusdi Masse menjadi poros utama pembicaraan.

RMS, mantan Ketua DPW NasDem Sulsel diketahui resmi mengundurkan diri dari partai tersebut dan kini berstatus nonpartai.

Ia dikenal sebagai arsitek kebangkitan NasDem di Sulawesi Selatan sejak tahun 2016.

Ketua Harian DPP PSI, Ahmad Ali tak menampik bahwa partainya membuka pintu lebar untuk RMS.

Baca Juga:Memasuki Babak Baru, Ini 5 Fakta Kasus Rektor UNM Non Aktif Prof Karta Jayadi

Menurut Ali, PSI siap menyediakan posisi yang sangat layak jika RMS memutuskan bergabung.

"Pak RMS belum menentukan sikap. Karena beliau belum punya KTA PSI, tentu kami belum menentukan posisi apa. Tapi menjadi kehormatan besar bagi PSI jika beliau bergabung," kata Ahmad Ali di Makassar, Kamis, 29 Januari 2026.

Ali menyebut PSI akan menggelar karpet merah yang sangat panjang bagi RMS. Alasannya, RMS dianggap memiliki basis militan dan arah politik yang jelas.

Ini modal penting bagi PSI yang tengah memperluas pengaruh di luar Jawa.

Ali bahkan menyebut potensi perubahan peta kekuatan nasional.

"Kalau Jawa Tengah dikenal sebagai kandang banteng, maka Sulawesi bisa menjadi kandang gajah," ujarnya.

Baca Juga:5 Fakta Kasus Dugaan Penipuan Putri Dakka: Dari Skema Umrah hingga 'Serang Balik' Polisi

Pernyataan itu bukan tanpa dasar. Ali melihat, di bawah kepemimpinan RMS, NasDem Sulsel mencatat peningkatan signifikan.

Puncaknya pada Pemilu 2024 ketika Golkar yang selama era reformasi nyaris tak tergoyahkan, untuk pertama kalinya berhasil dikalahkan.

"Insya Allah, sejarah itu bisa terulang di Partai Solidaritas Indonesia," kata Ali.

Konsolidasi PSI di Sulsel kian terlihat dengan digelarnya rapat kerja nasional partai tersebut di Makassar.

Saat ini, jabatan Ketua DPW PSI Sulsel dipegang Muammar Gandhi Rusdi, putra RMS. Konon, RMS bersama istrinya, Fatmawati Rusdi juga akan bergabung.

Meski belum ada pernyataan resmi dari RMS, arus perpindahan elite lokal ke PSI menunjukkan bahwa partai itu kini dipandang sebagai kendaraan politik yang menjanjikan.

Sementara, Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep berharap partai yang dipimpinnya bisa menjadi pemenang di Pemilu 2029 di Sulawesi Selatan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini