- Wisatawan memilih pulau dekat daratan Makassar saat cuaca tidak menentu karena akses kapal mudah dan aman beroperasi.
- Perjalanan menuju pulau-pulau terdekat dimulai dari Dermaga Kayu Bangkoa dengan waktu tempuh bervariasi 10 menit hingga dua jam.
- Tujuh pulau seperti Kodingareng Keke dan Samalona menawarkan aktivitas seperti snorkeling, diving, serta suasana alami dan tenang.
SuaraSulsel.id - Musim liburan di tengah cuaca yang tidak menentu membuat wisatawan mencari destinasi yang dekat, aman, dan mudah dijangkau tanpa harus menyeberang jauh ke laut lepas.
Di tengah kondisi cuaca yang tak menentu, wisata pulau yang dekat daratan Makassar menjadi salah satu pilihan paling aman.
Selain jarak tempuhnya singkat, akses kapal mudah, dan ongkos relatif terjangkau, wisatawan juga dapat memantau kondisi cuaca secara real time sebelum berangkat.
Mayoritas pemilik kapal biasanya tidak akan beroperasi jika angin terlalu kencang, sehingga perjalanan pun lebih terjaga.
Baca Juga:Seluruh Rumah di Makassar Wajib Punya Tempat Pemilahan Sampah, Ini Alasannya!
Untuk menuju pulau-pulau ini, Anda bisa memulai perjalanan dari Dermaga Kayu Bangkoa, Jalan Penghibur, Kecamatan Ujungpandang.
Di dermaga ini, Anda akan langsung bertemu para pemilik kapal yang menawarkan jasa penyeberangan.
Waktu tempuh juga bervariasi, mulai dari 10 menit hingga paling lama dua jam, tergantung jarak dan kondisi laut.
Ongkos kapal untuk pulau-pulau terdekat berkisar antara Rp25.000 hingga Rp2 juta, tergantung tujuan dan jenis kapal.
Harga ini masih bisa dinegosiasikan, terutama jika Anda datang berkelompok. Anda bisa menikmati liburan singkat dengan nyaman.
Baca Juga:Mau Liburan Murah? Tiket Kapal Pelni Diskon 20 Persen Sudah Mulai
Berikut tujuh pulau terdekat dari Makassar yang bisa jadi alternatif liburan aman tanpa ribet;
![Pesona pulau Kodingareng Keke di Kota Makassar, Sulawesi Selatan [Instagram Pulau Kodingareng Keke]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/11/30/51861-pulau-kodingareng-keke.jpg)
1. Kodingareng Keke
Salah satu primadona wisata bahari terdekat dari Makassar. Kodingareng Keke dikenal dengan air laut sebening kristal dan terumbu karang yang masih terjaga.
Meski tak berpenghuni, pulau mungil ini selalu kedatangan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.
Perjalanan ke pulau ini memakan waktu sekitar 40 menit menggunakan kapal motor.
Aktivitas yang paling populer di sini adalah snorkeling karena kejernihan airnya memungkinkan wisatawan melihat terumbu karang dengan jelas.
Pas untuk kamu yang ingin “kabur sebentar” dari hiruk-pikuk kota.
Sekarang ini, pengelola pulau Kodingareng juga menyediakan fasilitas untuk paddle board.
2. Samalona
Tidak jauh dari Kodingareng Keke, Pulau Samalona menawarkan destinasi yang lebih lengkap.
Pulau yang sudah berpenghuni ini memiliki penginapan, warung makan, hingga persewaan alat snorkeling.
Waktu tempuhnya sekitar 1 jam, tergantung kondisi cuaca. Berbagai aktivitas air seperti diving, snorkeling, hingga banana boat menjadi daya tarik utamanya.
Lanskapnya yang cantik membuat Samalona nyaris tak pernah sepi wisatawan.
3. Langkai
Pulau seluas 27 hektar ini bisa dicapai dengan perahu sekoci seharga mulai Rp750 ribu.
Langkai menawarkan suasana tenang khas pulau kecil yang masih berpenghuni.
Wisatawan bisa menginap dan berinteraksi langsung dengan masyarakat sekitar untuk mengenal budaya lokal.
Pas buat kamu yang mencari suasana pulau yang damai dan jauh dari keramaian.
![Kapal Pinisis [Instagram Pulau Kodingareng Keke]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/11/30/50125-kapal-pinisi.jpg)
4. Lae Lae
Ini adalah pulau dengan akses paling mudah dari Makassar. Waktu tempuh ke Lae Lae hanya sekitar 10-15 menit, membuatnya cocok untuk one-day trip tanpa perlu persiapan panjang.
Lae Lae punya kawasan snorkeling, spot sunset cantik, serta fasilitas lengkap karena pulau ini berpenghuni.
Pulau berbentuk persegi panjang ini juga memiliki dinding penahan ombak peninggalan era Jepang, menjadikannya destinasi yang unik secara sejarah.
5. Kapoposang
Kapoposang adalah salah satu spot diving terbaik di Indonesia bagian timur.
Di sini terdapat 14 titik selam, termasuk Shark Point, tempat Anda bisa menyaksikan hiu karang dari dekat.
Pulau ini dapat diakses melalui Pelabuhan Paotere. Meski agak jauh, fasilitas di pulau cukup lengkap untuk wisatawan yang ingin menginap.
Kapoposang juga menjadi habitat penyu sisik yang langka.
6. Kayangan
Hanya berjarak 0,9 km dari pusat Makassar, Pulau Kayangan adalah pilihan terbaik untuk wisata keluarga.
Waktu tempuh hanya 15 menit, dan Anda sudah bisa menikmati pantai, berenang, snorkeling, hingga sekadar bersantai menikmati suasana laut.
Karena sangat dekat, pulau ini termasuk destinasi paling aman untuk dikunjungi saat cuaca kurang stabil.
7. Lanjukang
Lanjukang adalah destinasi eksotis untuk mereka yang ingin “menghilang” sejenak.
Pulau ini dihuni hanya 14-16 kepala keluarga, dengan luas sekitar 6 hektar. Suasananya intim, tenang, dan sangat alami.
Lokasinya sekitar 40 km dari Makassar. Waktu tempuh mencapai 3-4 jam, tergantung kondisi laut.
Meski sedikit jauh dibanding pulau lainnya, pemandangan laut lepas yang biru toska membuat perjalanan terasa menyenangkan.
Lanjukang bisa diakses dari Paotere ataupun Kayu Bangkoa, dengan kapal seharga Rp1-2 juta untuk kapasitas 20 orang.
Jadi, kalau long weekend datang atau kamu cuma ingin "kabur" sebentar dari hiruk-pikuk kota, tujuh pulau ini paling tepat kamu datangi.
Dekat, cantik, dan tetap aman dikunjungi selama kamu memperhatikan kondisi cuaca.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing