Operasi Transplantasi Ginjal Pertama di RS Wahidin Sudirohusodo Makassar Berjalan Lancar

Pasiennya adalah seorang laki-laki paruh baya dengan diagnosis gagal ginjal stage V yang sudah 8 tahun menjalani terapi cuci darah

Muhammad Yunus
Selasa, 28 November 2023 | 11:53 WIB
Operasi Transplantasi Ginjal Pertama di RS Wahidin Sudirohusodo Makassar Berjalan Lancar
Transplantasi ginjal pertama di Kota Makassar berhasil dilakukan di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo pada Senin, 27 November 2023 [SuaraSulsel.id/Facebook Tenriagi Nalawat]

"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung keberhasilan operasi ini, termasuk pasien dan pendonor yang telah menunjukkan semangat dan keteguhan hati yang luar biasa."

Operasi transplantasi ginjal ini merupakan tonggak penting bagi perkembangan layanan kesehatan di Kota Makassar.

Keberhasilan operasi ini diharapkan dapat membuka peluang bagi pasien gagal ginjal lainnya di Makassar untuk mendapatkan pengobatan yang lebih baik.

"(infonya) sudah ada 4 antrian pasien untuk transplantasi ginjal berikutnya," ujar Tenriagi.

Baca Juga:Wali Kota Danny Pomanto Tandatangani UMK Kota Makassar Tahun 2024 Rp3,64 Juta

Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar akan terus berupaya meningkatkan kapasitas layanan transplantasi ginjal di Makassar agar dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Mohon doa kesembuhan bagi pasien dan pendonornya, ya. Mohon doa kesehatan dan kesuksesan juga bagi semua anggota Tim Transplant Ginjal Makassar," tulis Tenriagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini