PSM Makassar Andalkan Donald Bissa Hadapi Yangon United di AFC Cup 2023

Pasukan Ramang akan menghadapi wakil Myanmar, Yangon United FC di babak kualifikasi AFC Cup

Muhammad Yunus
Selasa, 22 Agustus 2023 | 14:45 WIB
PSM Makassar Andalkan Donald Bissa Hadapi Yangon United di AFC Cup 2023
Donald Bissa [SuaraSulsel.id/Istimewa]

SuaraSulsel.id - PSM Makassar memulai kompetisinya di AFC Cup. Pasukan Ramang akan menghadapi wakil Myanmar, Yangon United FC di babak kualifikasi AFC Cup 2023/2024.

Pertandingan akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali pada Rabu, 23 Agustus 2023, besok.

PSM Makassar terpaksa menumpang lantaran Gelora BJ Habibie di Parepare, Sulawesi Selatan tak lolos verifikasi AFC.

Skuad asuhan Bernardo Tavares tampaknya perlu bekerja keras menghadapi Yangon Squad. Mereka tampil kurang konsisten di Liga 1.

Baca Juga:Jadwal dan Link Nonton PSM Makassar vs Yangon di Play-off Piala AFC 2023-2024

Pada dua laga terakhir, mereka tampil kurang epik. Wiljan Pluim dan kawan-kawan menelan kekalahan dari Bali United dan Persebaya Surabaya.

Sementara, PSM wajib memenangkan laga ini demi tiket ke fase grup AFC Cup. Setidaknya, Bernardo masih punya peluang untuk membobol gawang Yangon United.

PSM Makassar punya Donald Bissa yang punya pengalaman bermain di Myanmar. Diketahui, pemain asal Pantai Gading itu pernah membela Manaw Myay, salah satu klub bola di Myanmar dan jadi top skor.

Bernardo mengakui anak asuhnya kurang maksimal di beberapa pertandingan. Mereka bahkan membuang peluang.

"Kadang-kadang kita menang tapi kita tidak buat banyak peluang dan di lain hal kita banyak peluang tapi kita tidak menggunakan peluang itu," kata Bernardo.

Baca Juga:Sosok Shesie Erisoya, Perempuan Cantik Tagih Utang Rp5,6 Miliar ke PSM Makassar

Diketahui, PSM sudah tiga kali mewakili Indonesia di AFC Cup, sejak tahun 2019. Kendati demikian, Yangon United bukanlah lawan yang mudah.

Yangon United merupakan kandidat juara liga Myanmar di musim ini. Mereka hanya menelan dua kali kekalahan dan satu kali imbang dari 15 laga yang dilakoni.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini