Sebelumnya Ketua Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Provinsi Papua, Daniel Toto menyerahkan undangan ke Istana Negara Jakarta sebulan sebelum pembukaan KMAN VI. Kehadiran presiden Jokowi di pembukaan KMAN-VI juga telah diagendakan oleh Kantor Staf Presiden (KSP).
Namun hingga di H-4 belum ada kepastian yang jelas tentang kehadiran Jokowi di tengah-tengah masyarakat adat hingga tersiar kabar akan diwakilkan Menkopolhukam, Mahfud MD. Diketahui KMAN VI di Jayapura dihadiri lebih dari 4.000 orang dan akan berlangsung pada Senin 24 hingga 30 Oktober 2022 mendatang.