Lalu, di Jeneponto, kecelakaan sering terjadi di Kampung Garonggong, Kantor Kassi dan Jalan Pahlawan. Kemudian kampung Bulo Rapa dan kec. Togo-Togo. Untuk di Kab. Takalar ada di Kec. Polongbangkeng.
Kemudian, di Kabupaten Gowa titik kecelakaan ada di Kec Bajeng, kec Somba Opu dan Bontonompo. Untuk di kota Makassar sendiri ada di jalan Tentara Pelajar, jalan Nusantara, jalan Sulawesi, dan jalan Irian, jalan perintis kemerdekaan dan jalan Alauddin.
Di Maros, ada di kec Bulu-Bulu, Kec Maccopa, Kec Tanbua, Kec Bantimurung, dan Kec Sumangki. Lalu, jalan poros Pangkep-Barru. Untuk di Pare-pare ada di jalan Bau Massepe, Jalan Ham Arsyad, Jalan Jend Sudirman, dan Jalan Jend Ahmad Yani.
Di Bone, ada di jalan Poros Bone-Bajoe, jalan Poros Bone-Makassar, jalan Poros Bone-Wajo, dan jalan Poros Bone-Sinjai. Di kabupaten Pinrang ada di Kec Sappa, Poros Polman dan Kec Lempangan. Di Sidrap, ada Desa Lailunan. Lalu di Jalan Poros Enrekang-Toraja, Kampung Riso, Kampung Ramba, Kampung Malambaue dan Sudu.
Baca Juga:Dear Pemudik, Seksi 2 Tol Sigli-Banda Aceh Bisa Digunakan Mudik Lebaran 2022
Di Tana Toraja, kecelakaan kerap terjadi di Salu Barani, Rantepao Jalan poros Pongtiku-Makale, dan ada di Bua.
Di Soppeng ada di Jalan Lompoe, Jalan Poros Bone-Bajoe,Jalan Poros Bone-Makassar, Jalan Poros Bone-Wajo, Jalan Poros Bone- Sinjai dan Bulodua, Jalan Labessi, dan Jalan Rompae.
Di Wajo ada di Jalan Poros Wajo-Palopo, Jalan Bau Mahmud, dan Dusun Keera. Di Luwu Utara ada di Desa Buangin Sabangan, Desa Sabbang, Desa Salasa Baebunta, Desa Baloli Baebunta, Desa Cakarudu, Desa Bone-bone.
Di Luwu Timur ada di Desa Attue Kecamatan Malili, Desa Lalajja Kecamatan Burau, Desa Beringin Kecamatan Tomini, dan Desa Bawalipu Kecamatan Wotu.
Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol Faisal mengatakan pemetaan daerah rawan kecelakaan ini dilihat dari sejumlah jalan yang merupakan persimpangan atau tikungan tajam, belum adanya atau tidak berfungsinya pengatur lalu lintas dan terdapatnya sejumlah titik yang menjadi tempat masyarakat melakukan kegiatan.
Baca Juga:Cegah Peredaran Narkoba saat Mudik, BNN Kerahkan Anjing Pelacak di Terminal Kampung Rambutan
Faisal mengimbau agar para pemudik yang akan menggunakan jalur transportasi darat dan melewati jalan tersebut agar berhati-hati dalam memacu kendaraannya.