Kepala Basarnas Kendari Aris Sofingi mengatakan pihaknya mendapat informasi tersebut pada Senin (21/3) malam sekitar pukul 21.45 Wita dari anggota Polsek KP3 Kolaka bernama Rizal.
Pada Senin 21 Maret 2022 pukul 15.00 Wita KMP Mishima berangkat dari Pelabuhan Bajoe, Bone menuju Pelabuhan Kolaka, diperjalanan sekitar 3 NM dari Pelabuhan Kolaka, kru kapal mendapat laporan dari salah seorang penumpang yang menyampaikan ada seorang penumpang yang terjatuh ke kaut.
"Berdasarkan laporan tersebut, KMP Mishima kemudian melakukan pencarian di sekitar lokasi jatuhnya korban, namun hingga saat laporan ini kami terima korban belum ditemukan," kata Aris.
Baca Juga:Penumpang Kapal Penyeberangan Bone - Kolaka KMP Mishima Jatuh ke Laut