Polisi Dalami Hasil Pemeriksaan Dokter Imelda Terkait Anak Dugaan Korban Pencabulan

Polisi mendalami peristiwa yang terjadi pada 25 hingga 31 Oktober 2019

Muhammad Yunus
Kamis, 14 Oktober 2021 | 19:14 WIB
Polisi Dalami Hasil Pemeriksaan Dokter Imelda Terkait Anak Dugaan Korban Pencabulan
Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan. [Antara]

Menurut Rusdi, dokter Imelda juga telah menyarankan ketiga korban untuk diperiksa lebih lanjut ke dokter spesialis kandungan. Hal ini dimaksudkan untuk memberi kepastian terhadap kasus ini.

"Maka tim supervisi minta para korban untuk melakukan pemeriksaan di dokter spesialis kandungan, di mana pemeriksaan tersebut tentunya didampingi oleh ibu korban dan juga pengacara dari LBH Makassar," tutur Rusdi.

Ibu korban, kata Rusdi, awalnya telah sepakat memeriksa ketiga anaknya ke dokter spesialis kandungan di RS Sorowako. Namun, belakangan yang bersangkutan membatalkan.

"Pada tanggal 12 Oktober 2021, sekarang ini, kesepakatan tersebut dibatalkan oleh ibu korban dan juga pengacaranya dengan alasan anak takut trauma," katanya.

Baca Juga:Polda Sulsel: Belum Ditemukan Cukup Bukti Laporan Pencabulan 3 Anak di Luwu Timur

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini