Video Alvin Faiz Diduga Nge-fly saat Zikir, Eks Manajer Ungkap Fakta Ini

Dalam video yang kini sudah viral itu, ada momen di mana mata Alvin Faiz seperti tak fokus

Eko Faizin
Sabtu, 21 Agustus 2021 | 12:22 WIB
Video Alvin Faiz Diduga Nge-fly saat Zikir, Eks Manajer Ungkap Fakta Ini
Alvin Faiz. [Instagram]

Isu Alvin Faiz pakai narkoba pertama kali ditiup oleh @opposite6890.io. Akun tersebut unggah sebuah foto penampakan diduga narkoba jenis sabu.

Foto perlihatkan sebuah bungkusan berisi serbuk putih yang terdapat di bawah kasur. Admin akun tersebut juga menandai akun milik Alvin Faiz.

"Dibawah kasur Vin, coba tes rambut, biar fans fanatik mu mingkem," tulisnya.

Admin akun tersebut juga bilang mau tak mau membuka persoalan ini karena terpancing oleh Alvin Faiz.

Tak lama setelah itu, akun @opposite6890.io juga unggah video. Video memperlihatkan tatapan mata Alvin yang sayu dan tidak fokus. Spekulasinya, dia sedang dalam pengaruh narkoba.

"Coba fokus dulu, Matanya jangan kemana-mana. Lupakan dulu yang di bawah kasur," tulis akun tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini