Rumah Tangganya Dikabarkan Retak Karena Agama, Dhena Devanka Posting Ini

Kabar tak sedap mengguncang rumah tangga aktor Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka

Muhammad Yunus
Jum'at, 18 Juni 2021 | 21:15 WIB
Rumah Tangganya Dikabarkan Retak Karena Agama, Dhena Devanka Posting Ini
Potret istri Jonathan Frizzy, Dhena Devanka. (Instagram/dhenafrizzy)

Sebagai penutup, Benny Simanjuntak menjelaskan bahwa apa yang dikatakannya bukanlah sebuah rekayasa.

Ia mengaku berani bicara setelah Jonathan Frizzy datang sendiri pada keluarga besarnya dan mengungkapkan rencananya untuk mengakhiri pernikahan yang sudah berjalan hampir 10 tahun itu.

“Berdasarkan pengakuan Ijonk, mereka pasti akan bercerai. Hanya menunggu waktu yang tepat saja biar kedua belah pihak sama-sama enak,” pungkas Benny Simanjuntak.

Potret istri Jonathan Frizzy, Dhena Devanka. (Instagram/dhenafrizzy)
Potret istri Jonathan Frizzy, Dhena Devanka. (Instagram/dhenafrizzy)

Sebagai informasi, Jonathan Frizzy menikahi Dhena Devanka dalam sebuah prosesi pemberkatan pernikahan tertutup pada 27 Mei 2012 silam.

Baca Juga:Jonathan Frizzy Dipaksa Pindah Agama oleh Istri, Padahal Dhena Masuk Kristen Duluan

Dari pernikahan yang nyaris memasuki 10 tahun tersebut, mereka dikaruniai tiga orang anak.

Hanya saja, meski dikabarkan akan bercerai, berdasarkan penelusuran terkini.id melalui Instagram, Devanka tampak masih membagikan momen bahagia keluarga mereka (walau telah meng-unfollow Jonathan) dengan keterangan manis berikut:

“Where life begins and love never ends, I love you all.”

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini