SuaraSulsel.id - Sebuah momen mengharukan terekam di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Sejumlah warga tampak berdiri di pinggir jalan, mengacungkan jempol dan bertepuk tangan saat mobil pemadam kebakaran melintas usai memadamkan api.
Peristiwa itu terjadi pada Senin, 28 Mei 2025 lalu, di jalan Satangnga, Kelurahan Bontoala Parang, Kecamatan Bontoala.
Videonya viral di media sosial setelah diupload seorang petugas pemadam.
Dalam video yang viral di media sosial terlihat warga, dari anak-anak hingga orang dewasa berdiri rapi di sisi jalan sambil memberikan tepuk tangan meriah.
Sebagian mengangkat ibu jari tinggi-tinggi, menyapa para petugas yang berada di atas armada Damkar.
"Terima kasih, pak! terima kasih," terdengar suara warga bersahut-sahutan kepada petugas yang melintas.
Di lokasi juga terlihat Lurah Bontoala Parang, Ani Tandi Rapak yang dengan haru turut mengucapkan terima kasih.
"Mereka datang cepat dan kerja tanpa henti. Kami tidak bisa bantu banyak, tapi setidaknya bisa beri tepuk tangan dan ucapan terima kasih," kata Ani.
Baca Juga: Geger! Perusahaan Italia Temukan 'Harta Karun' di Selat Makassar, Bahlil: Percepat Eksploitasi
Video ini viral di media sosial dan menuai banyak komentar positif. Ribuan warganet mengaku ikut terharu melihat apresiasi tulus warga terhadap para petugas pemadam.
Beberapa netizen bahkan mengusulkan agar petugas Damkar diberikan penghargaan khusus atas dedikasi mereka yang jarang tersorot kamera.
Bahkan, ada warganet yang bertanya kepada petugas pemadam, apakah warga perlu membayar saat meminta pertolongan?.
Namun, petugas pemadam menjawab bahwa tugas mereka memang untuk membantu. Bagi mereka, ucapan terima kasih dari masyarakat sudah menjadi energi besar untuk terus bekerja tanpa pamrih.
Diketahui, momen ini terjadi setelah tim Pemadam Kebakaran berhasil mengendalikan kobaran api yang melahap satu unit rumah di kawasan padat penduduk tersebut.
Meski mereka terlihat dalam kondisi lelah, petugas tetap menyempatkan diri membalas lambaian warga dengan senyum dan anggukan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Semua Wilayah Sulsel Rawan Banjir? BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan!
-
Pengusaha Makassar Laporkan Wakil Wali Kota ke Polisi, Ini Kasusnya
-
Komentar 3 Calon Rektor Unhas Usai Pemilihan, Siapa Bakal Taklukkan MWA?
-
Suara Nyanyian Picu Pertumpahan Darah, Ayah-Menantu Tewas di Gowa
-
Pandji Pragiwaksono Dikecam! Antropolog: Tidak Pantas Dijadikan Lelucon