SuaraSulsel.id - Cekcok rumah tangga berujung maut terjadi di Dusun Lekopancing, Kecamatan Tanralili, kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.
Seorang ibu rumah tangga berinisal SQ (41) ditemukan tewas di ruang tamu rumahnya. Peristiwa terjadi pada Sabtu, 12 April 2025, pagi hari.
Pelaku pembunuhan adalah suaminya sendiri, Zaenal (37). Penyebabnya hanyalah masalah sepele.
Kapolsek Tanralili, Ipda Sulfadly mengatakan pelaku tidak terima disebut pengangguran dan disuruh mencari kerja oleh istrinya.
"Suami atau pelaku ini sedang tidak bekerja sehingga timbul pertengkaran di antara mereka," ujarnya saat dihubungi Minggu, 13 April 2025.
Ia mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara, peristiwa tragis itu dipicu latar belakang ekonomi.
Sang pelaku diliputi rasa emosi karena tiap hari diminta mencari pekerjaan tetap untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga.
"Suaminya tidak terima selalu disuruh cari kerja. Motifnya sakit hati," ujarnya.
Sulfadly menjelaskan, pelaku mengaku tidak bisa punya kerjaan tetap karena sering sakit-sakitan. Keduanya pun cekcok hingga pelaku merasa tersinggung.
Baca Juga: Ngaku Janda Padahal Suami Merantau: Rumah IRT di Jeneponto Digeruduk Massa
Kata Sulfadly, korban meninggal setelah dihantam menggunakan barbel yang dibuat sendiri menggunakan semen. Beratnya kurang lebih 5 kilogram.
Dari hasil olah tempat kejadian perkara, korban dihantam di bagian kepala. Pelaku melakukan aksinya saat korban sedang tertidur bersama anaknya.
Peristiwa itu terungkap, kata Sulfadly, saat salah satu anak mereka pulang ke rumah pada pagi hari setelah menginap di rumah neneknya.
Ia mendapati ibunya sudah bersimbah darah di lantai ruang tamu. Anak korban kemudian berlari meminta pertolongan ke warga sekitar.
"Anaknya yang temukan pertama kali setelah kembali ke rumah," sebutnya.
Kata Sulfadly, korban sempat dilarikan ke Puskesmas untuk mendapatkan pertolongan pertama. Sayangnya nyawa korban sudah tidak bisa diselamatkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Gubernur Sulsel Luncurkan Program Mandiri Benih Padi Andalan 2025
-
Gubernur Sulsel: KKSS Jadi Wadah Pemersatu Dunia
-
Pemprov Sulsel Apresiasi Layanan Kesehatan Gratis dan Pasar Sembako Murah KKSS
-
Kronologi Lengkap Tewasnya Polisi di Tangan PNS Gara-gara Cemburu
-
Riset Nanotheranostics Penanganan Kanker Payudara Mahasiswa Unhas Raih Juara 1