SuaraSulsel.id - Pemerintah kota Makassar sedang menyusun skema pembiayaan uji coba makan siang gratis. Rencananya, program presiden terpilih, Prabowo Subianto itu akan dimulai pada bulan Oktober 2024.
Wali kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto mengatakan pihaknya siap untuk melakukan uji coba makan siang gratis.
Rencananya, Pemkot Makassar akan mengalihkan anggaran kelurahan untuk uji coba makan gratis. Sebelumnya, anggaran tersebut diplot untuk sosialisasi stunting di kelurahan.
"Dana kelurahan yang sebelumnya untuk sosialisasi stunting saya ubah jadi makan siang gratis," ujar Danny, sapaannya saat dikonfirmasi, Senin, 26 Agustus 2024.
Baca Juga: MK Ubah Aturan Pilkada, Danny Pomanto: Keinginan Allah yang Jadi
Danny mengaku anggaran sosialisasi di kelurahan pada tahun 2024 cukup besar. Jumlahnya berkisar Rp50 juta tiap kelurahan.
Di Makassar sendiri ada 153 kelurahan. Sehingga, anggaran Rp7,6 miliar yang digelontorkan Pemkot, menurut Danny, sangat besar.
"Itu kan lucu juga, besar juga (anggarannya) setiap kelurahan misalnya tapi sosialisasi dalam tiga bulan dia bikin," ucapnya.
Ia menambahkan skema pembiayaan makan siang gratis nantinya juga dibantu dari APBN dan APBD provinsi.
Sementara, diketahui, jumlah siswa SD di Makassar mencapai 473 sekolah dan 225 Sekolah Menengah Pertama.
Baca Juga: Danny-Azhar Dapat Rekomendasi PDIP Bertarung Pilgub Sulsel 2024
Dari data Kementerian Pendidikan, Kebudayaan dan Riset Teknologi RI 2023/2024, jumlah siswa SMP di kota Makassar mencapai 59.185 orang, sementara jumlah pelajar tingkat Sekolah Dasar 272.299 anak.
Berita Terkait
-
Efisiensi Ala Manchester United: Kantin Ditutup, Makan Siang Gratis Dihapus
-
Gagas Makan Siang Gratis, Prabowo Perjuangkan Sejak 18 Tahun Lalu
-
Usai Makan Siang, Program Tidur Siang Siswa di Sekolah Tuai Perdebatan
-
Deddy Corbuzier Bela Pemerintah Soal MBG, Netizen Ungkit Jasa Prabowo Beri Pangkat Letkol Tituler
-
Deddy Corbuzier Dongkol Ada Siswa Bilang Menu MBG Tak Enak, Diskakmat Netizen: Terus Harus Bohong?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia