SuaraSulsel.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan Andi Ina Kartika Sari meminta izin kepada keluarga besarnya untuk maju bertarung pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 27 November 2024 di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.
"Tanpa bantuan keluarga besar, saya tidak bisa apa-apa. Saya meminta doa, support, dan izin keluarga besar untuk maju di Pilkada Barru 2024," ungkap Andi Ina di Halal bi Halal Keluarga Besar Petta Tjambolang, Petta Pakkerangi, Petta Tanri, di Kompleks Metropolitan Residence Makassar, Kamis 11 April 2024
Di hadapan keluarga besarnya, Andi Ina menyampaikan niatan maju tersebut itu sebagai bentuk komitmen untuk membangun Kabupaten Barru agar lebih baik dan masyarakatnya lebih sejahtera.
"Baru hari ini, di hadapan keluarga besar, saya menyampaikan niatan besar ini. Doakan saya. Semoga ada penerus Petta Tjambolang yang bisa memimpin Kabupaten Barru," papar Ketua Karang Taruna Sulsel ini dengan nada optimistis.
Baca Juga: PKB Usulkan Azhar Arsyad Calon Wali Kota Makassar
Selain meminta dukungan, Andi Ina juga memohon doa dari keluarga besarnya agar bisa menyelesaikan tugas sebagai Ketua DPRD Sulsel yang akan berakhir pada September 2024 dengan baik dan aman.
"Mohon doanya, semoga saya bisa menyelesaikan tugas utama saya sebagai Ketua DPRD Sulsel dengan baik pada Septermber nanti," ujarnya.
Acara halal bi halal tersebut juga dihadiri mantan Panglima Kodam XIV Hasanuddin Mayor Jenderal (Mayjen) Purnawirawan TNI Andi Muhammad Mappanyukki yang digadang-gadang maju sebagai bakal calon gubernur Sulsel.
"Di sini juga hadir Andi Muhammad yang banyak disebut sebagai calon Gubernur Sulsel. Dengan ini saya memohon ijin dan dukungannya. Mari saling mendukung dan mendoakan," tutur Andi Ina.
Dalam kesempatan itu, Andi Muhammad Mappanyukki mengungkapkan ikatan keluarga ini sangat banyak karena masih merupakan keturunan bangsawan kerajaan, tetapi belum besar sebab semuanya belum bersatu.
Baca Juga: Tahapan Pilkada Makassar, KPU: Masih Tahap Perencanaan
"Terkait niatan Andi Ina di Pilkada Barru, saya siap jadi mentor. Keluarga besar di Barru bisa membantu dan saya siap mendukung," paparnya.
Perwakilan keluarga besar Petta Tjambolang, Petta Pakkerangi, Petta Tanri, Yusuf Ismail Mattalitti menegaskan dukungannya kepada Andi Ina Kartika Sari untuk bertarung di Pilkada Barru.
"Saya dan keluarga besar pasti mendukung dengan seluruh potensi yang ada. Harus ada keluarga yang menjadi penerus Petta Tjambolang memimpin Kabupaten Barru," katanya.
Berita Terkait
-
Ikut Terseret Kasus Seksis Suswono soal Janda Kaya, Ini Alasan Bawaslu Panggil Pejabat Pemkot Jaksel
-
'Perang Jenderal' Ahmad Luthfi Vs Andika Perkasa: Jokowi Tetap jadi 'King Maker' di Pilkada Jateng?
-
Janji Bikin Pulau Sampah di Kepulauan Seribu, Pramono: Sampah di Jakarta Tak Bisa Lagi Ditaruh di Bantar Gebang
-
Polemik Beda Hasil Lembaga Survei di Pilkada Jakarta: Masihkah Bisa Dipercaya?
-
Tekuk Ahmad Luthfi, Unggulnya Elektabilitas Andika Perkasa karena Jateng Masih jadi Kandang Banteng?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Modus Licik Pengusaha Skincare Makassar Lolos BPOM, Kini Terancam UU Pencucian Uang
-
Sudah Pamer Hasil Lab, Skincare Fenny Frans dkk Malah Dinyatakan Berbahaya Oleh Polda Sulsel
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar