SuaraSulsel.id - Tim SAR mengevakuasi penumpang kapal motor yang mengalami mati mesin dan nyaris tenggelam di perairan Kabupaten Banggai Laut, Sulawesi Tengah.
"Perahu motor berangkat dari Banggai tujuan Nggasuang, Kecamatan Bokan Kepulauan, Kabupaten Banggai Laut," kata Kepala Subseksi Operasi dan Siaga SAR Kantor SAR Pencarian dan Pertolongan Palu, Rusmadi.
Ia menjelaskan laporan tersebut diterima Unit Siaga SAR Banggai Laut pada Selasa (19/3). Selanjutnya personel bergegas menuju titik koordinat di mana perahu motor itu mengalami gangguan teknis.
Tim rescue bergerak ke titik lokasi kejadian menggunakan satu unit Rigid Bouyancy Boat (RBB) milik Basarnas dengan jumlah personel empat orang bersama personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dibantu warga setempat untuk melakukan pencarian.
"Lima orang dievakuasi tim SAR dalam keadaan selamat. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.25 Wita, kami menerima informasi dari salah satu keluarga korban sekitar pukul 08.35 WITA, para korban ditemukan sekitar 1,5 mil laut arah timur titik koordinat kejadian," tuturnya.
Dari titik ditemukan korban, kelima orang penumpang perahu motor tersebut selanjutnya dievakuasi ke Pelabuhan Banggai Laut.
"Para korban dalam keadaan sehat," katanya.
Ia mengimbau bagi masyarakat melakukan perjalanan menggunakan transportasi laut perlu memperhatikan aspek-aspek teknis, termasuk kondisi cuaca sekitar.
"Sebelum berangkat pastikan mesin perahu atau kapal dalam keadaan prima, karena kondisi di laut sewaktu-waktu dapat berubah, kami bersyukur semua penumpang selamat," kata dia lagi.
Adapun penumpang perahu motor tersebut yakni Lainsana (50), Nonang (30), Angga (17), Hanida (45) dan Safa (15).
"Semua penumpang laki-laki," ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Semua Wilayah Sulsel Rawan Banjir? BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan!
-
Pengusaha Makassar Laporkan Wakil Wali Kota ke Polisi, Ini Kasusnya
-
Komentar 3 Calon Rektor Unhas Usai Pemilihan, Siapa Bakal Taklukkan MWA?
-
Suara Nyanyian Picu Pertumpahan Darah, Ayah-Menantu Tewas di Gowa
-
Pandji Pragiwaksono Dikecam! Antropolog: Tidak Pantas Dijadikan Lelucon