SuaraSulsel.id - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Kendari menerima laporan serius. Mengenai dugaan pencabulan terhadap seorang mahasiswi Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari oleh seorang staf dosen.
Korban, seorang mahasiswi berinisial AAY (20), mengajukan laporan pada Minggu (21/1/2024) terkait insiden yang terjadi pada Minggu sebelumnya, tepatnya tanggal 14 Januari 2024, sekitar pukul 15.00 Wita.
Menurut keterangan polisi, peristiwa ini terjadi ketika korban dipanggil untuk ujian susulan oleh terlapor yang merupakan seorang staf dosen.
Namun, ujian susulan yang seharusnya dilakukan di ruangan perkuliahan kampus. Oleh terduga pelaku diarahkan ke sebuah asrama di Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari.
Baca Juga: Sosok Dosen Hukum Unhas Profesor Abrar Saleng, Panelis Debat Cawapres 21 Januari 2024
"Jadi, modusnya berdasarkan pengakuan korban, si korban ini diajak untuk mengikuti ujian susulan tapi lokasi ujiannya di sebuah asrama," ungkap Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi, pada Senin (22/1/2024).
Di asrama yang ditentukan, korban diduga menjadi korban pencabulan oleh terlapor yang berinisial AS.
AS diduga melakukan tindakan yang tidak senonoh terhadap bagian tubuh sensitif korban. Mengejutkan mahasiswi tersebut yang seharusnya sedang fokus mengerjakan soal ujian.
Tidak tinggal diam, korban segera melaporkan kasus ini ke Polresta Kendari.
Saat ini, pihak kepolisian masih aktif melakukan penyelidikan, dan rencananya akan meminta keterangan dari saksi-saksi yang terkait dengan insiden kontroversial ini.
Baca Juga: Tampang Sangar Remaja di Makassar Rampok dan Perkosa Mahasiswi, Nangis Saat Ditangkap Polisi
Hingga berita ini ditulis, tim Telisik.id--jaringan Suara.com, berusaha menghubungi pihak kampus Universitas Halu Oleo untuk memastikan keterlibatan oknum staf dosen dalam kejadian ini.
Publik menantikan tindak lanjut serius dari pihak berwenang untuk menangani kasus ini dan memastikan keamanan mahasiswa di lingkungan kampus.
Berita Terkait
-
Bias Antara Keadilan dan Reputasi, Mahasiswi Lapor Dosen Cabul Dituduh Halusinasi
-
Dosen Fishipol UNY Ajak Warga Muhammadiyah untuk Meneguhkan Islam Berkemajuan
-
Seorang Mahasiswi Masuk Bui karena Membunuh Bayi Perempuannya dan Menyembunyikannya dalam Kotak Sereal
-
Dielu-elukan Usai Pentingkan Pendidikan, Dosen Mayang Lucyana Fitri Ikut Buka Suara: Saya Bangga
-
Ingat Pesan Vanessa Angel, Mayang Buktikan Keseriusannya Kejar S1: Sampai Dipuji Dosen!
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis
-
Jumlah Pemilih, TPS, dan Titik Rawan Pilkada Sulsel 2024