SuaraSulsel.id - Kepala Desa Bonto Masunggu, Kecamatan Tellu Limpoe, Kabupaten Bone, Najamuddin, menerima langsung bibit pisang Cavendish dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulsel pada Jumat malam, 22 Desember 2023.
Najamuddin menganggap komoditi pisang Cavendish sangat potensial untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat Desa Bonto Masunggu dan masyarakat Sulsel secara keseluruhan.
"Saya berada di Rujab Gubernur Sulawesi Selatan hari ini untuk pengambilan bibit pisang Cavendish. Kami di Bonto Masunggu melihat potensi besar dalam komoditi ini," ungkap Najamuddin sebelum menerima bibit pisang Cavendish pada Jumat, 22 Desember 2023.
Menurut Najamuddin, lahan Hutan Kemasyarakatan (HKM) akan dijadikan pusat penanaman pisang Cavendish di daerahnya. "Lahan kami sekitar 400 hektare yang siap ditanami, itu HKM," katanya.
Baca Juga: Kepala Desa Tombo Tombolo Jeneponto Tersangka Pengeroyokan Ditahan Kejaksaan
Selain pisang Cavendish, terdapat beberapa lahan di ketinggian yang cocok untuk ditanami alpukat dan tanaman yang sesuai dengan kondisi daerah tersebut.
"Kami berada di daerah ketinggian di atas seribu, harapannya ada banyak bibit yang cocok di sana, termasuk alpukat, durian, dan tanaman lain yang sesuai dengan ketinggian seperti itu," jelasnya.
Najamuddin berharap bahwa program penanaman pisang Cavendish, sukun, dan nangka madu dapat mengubah taraf ekonomi masyarakat secara keseluruhan.
"Harapan kami sebagai masyarakat desa adalah bagaimana bantuan ini dapat dinikmati oleh masyarakat, sehingga dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat kami di desa yang jauh dari kota," ujarnya.
Sementara itu, Sukriadi, anggota Kelompok Tani Desa Bonto Masunggu, mengamati antusiasme masyarakat untuk ikut serta dalam penanaman pisang Cavendish.
"Alhamdulillah, kami sebagai masyarakat sangat bersyukur dapat menerima bibit ini untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat pada umumnya," pungkasnya.
Berita Terkait
-
KKP dan Kemendes PDTT Kerja Sama Bangun Desa Agar Bisa Hasilkan Ikan untuk Makan Bergizi Gratis
-
Ngaol, Surga Alami di Tengah Perbukitan Merangin Jambi
-
5 Fakta Desa Wisata Malasigi Papua Curi Perhatian di CFD Jakarta, Kini Bawa Pulang Piala ADWI 2024
-
Bangga! Menpar Widiyanti Umumkan 2 Desa Indonesia Ini Jadi Desa Wisata Terbaik Dunia
-
4 Film Maudy Effrosina Pacar Fadly Faisal, Terbaru Badarawuhi di Desa Penari
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik