Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Kamis, 07 Desember 2023 | 13:31 WIB
Google Doodle hari ini menjadikan kapal Pinisi sebagai gambar utama [SuaraSulsel.id/Google]

Asal-usul pembuatan perahu di daerah Bontobahari telah menjadi topik sekian banyak kisah dan cerita rakyat setempat.

Legenda terkenal dihubungkan dengan Epos La Galigo, serangkaian naskah yang mengisahkan awal kerajaan Luwu, salah satu negeri di ujung utara Teluk Bone.

Konon ceritanya, salah seorang putra mahkota kerajaan yang bernama Sawerigading jatuh cinta pada adik kembarnya, We Tenriabeng.

Karena percintaan yang demikian dianggap melanggar adat dan susila maka Sawerigading diminta meninggalkan Luwu dan berlayar ke Cina, di mana tinggal seorang putri kerajaan yang separas dengan adik kembarnya itu.

Baca Juga: Bahasa Indonesia Resmi Jadi Bahasa Konferensi Umum UNESCO, Presiden Jokowi Bangga

Load More