SuaraSulsel.id - Fenomena mall sepi tak hanya terjadi di DKI Jakarta. Kota Makassar pun mengalami hal yang sama.
Mal yang dulunya ramai dikunjungi, kini sepi pengunjung. Bahkan beberapa diantaranya terpaksa tutup permanen, seperti Mall GTC Tanjung Bunga dan Daya Grand Square.
Dari pantauan SuaraSulsel.id, salah satu mall yang juga terancam tutup adalah Karebosi Link. Seperti kondisi yang terlihat pada Selasa, 3 Oktober 2023.
Saat memasuki pintu utama, hampir tak ada pedagang yang buka. Blok demi blok dilewati hanya ada empat orang toko yang buka.
"Saya buka jam 09.30 wita-17.00 kadang ada satu orang, kadang tidak ada sama sekali," ujar salah satu pedagang pakaian, Marina saat ditemui.
Padahal, Karebosi Link merupakan mall bawah tanah pertama di Indonesia. Mall ini terhubung dengan Makassar Trade Center (MTC) melalui sebuah terowongan.
Area perbelanjaan menempati lebih dari separuh ruang di bawah tanah seluas 2,5 hektar. Terdapat lebih dari 200 gerai di dalamnya. Sementara separuh lainnya adalah lokasi parkir kendaraan dan terminal transit angkutan kota.
Karebosi Link sempat jadi mall yang paling ramai semenjak didirikan pada tahun 2008, silam. Disana menjual berbagai macam barang dengan harga terjangkau. Seperti pakaian, ponsel, alat elektronik, swalayan juga beberapa restoran.
Marina mengaku Karebosi Link mulai sepi sejak tahun 2021. Waktu itu, pemerintah mulai memberlakukan pembatasan kegiatan berskala besar atau PSBB dan menutup kiosnya hampir enam bulan.
Baca Juga: Prediksi Cuaca Panas Kota Makassar Masih Berlangsung Hingga Pertengahan Oktober
Penjualan pun anjlok drastis hingga 50 persen. Di tahun 2022, pemerintah kembali mencabut PSBB, Karebosi Link kembali ramai.
Meski dagangannya tak selaku di awal, setidaknya pemasukan stabil. Masyarakat yang jenuh terkurung di rumah, kembali membanjiri mall.
Namun, di kala situasi sudah pulih, penjualannya melorot hampir 100 persen. Bisa dalam sehari tidak ada yang laku.
"Sekarang biar satu dalam sehari tidak ada yang laku. Sementara kita bayar loads itu Rp40 juta per tahun. Dulu sampai Rp50 juta karena pemasukan juga untung," jelasnya.
Terganggu Toko Online
Marina sudah sembilan tahun berjualan di Karebosi Link khusus busana muslim. Ia punya langganan dari kabupaten bahkan di luar Sulsel.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Polda Sulteng Janji Usut Tuntas Kasus Pembakaran PT RCP Morowali Secara Transparan
-
SMKN 4 Kendari Kembalikan Uang Iuran Siswa Rp200 Juta, Ini Alasannya!
-
DPRD Soroti Penangkapan Aktivis di Morowali: 'Jangan Tajam ke Bawah, Tumpul ke Atas'
-
DPRD Sulteng Soroti Penegakan Hukum 'Tebang Pilih' dalam Konflik Tambang di Morowali
-
Kasus Adik Bunuh Kakak di Makassar 'Ujian' Pertama KUHP dan KUHAP