SuaraSulsel.id - Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto menerima kritik pedas usai memimpin apel gabungan saat hujan pada Senin (11/9/2023) lalu.
Apel yang digelar di Lapangan Upacara Kantor Gubernur ini diikuti oleh jajaran Sekda, staf ahli Gubernur, Kepala Organisasi Perangkat Daerah dan ASN yang bertuga di pemerintahan provinsi Sulawesi Tenggara.
Dalam video yang beredar di media sosial, apel gabungan yang dipimpin oleh Pj Gubernur Sulawesi Tenggara tersebut tetap berlangsung meski hujan turun di lapangan tersebut.
Beberapa ASN terlihat sudah basah kuyup. Sedangkan ASN lainnya terlihat menggunakan payung masing-masing untuk tetap berdiri mengikuti apel tersebut.
Di sisi lain, Andap Budhi Revianto nampak tetap berdiri di podium untuk menggelar apel gabungan tersebut dari awal sampai akhir meski diguyur hujan. Karena aksinya ini, Pj Gubernur tersebut menerima kritikan pedas dari publik.
"Pak Pj Gubernur dalam mobil pasti banyak pakaian ganti yang udah disiapkan ajudan. Sementara ASN habis apel kondisi basah kuyup masih harus pelayanan masuk kantor" tulis akun @Heraloebss.
Usai video rekaman saat Pj Gubernur Sulawesi Tenggara pimpin apel gabungan saat hujan ini viral, netizen lalu meninggalkan berbagai komentarnya.
"Enak neduh di aula sambil makan bakso hangat-hangat pak" balas netizen.
"Yaa bapak pentolan Polri masuk ke sipil, gak bisa disamain to pak" komentar akun lainnya.
Baca Juga: Mardiono Instruksikan Kader Sosialisasikan Ganjar Capres Dan Sandiaga Cawapres
"Si paling paling emang, biar dikata apa gitu, jagoan?" ungkap netizen.
"Kebiasaan mimpin polisi sama pegawai Kemenkumham yang bisa di push abis-abisan, giliran mimpin pegawai pemda yang kualitasnya begitu langsung shock + darah tingginya kambuh" tulis akun lainnya.
Berita Terkait
-
Dirut PT KPP Bantah Kejati Sultra Sita Uang Rp 75 M Terkait Kasus Tambang Nikel
-
Pengurus Kagama Sulawesi Tenggara, Kendari, Buton Dilantik, Sekjen Kemnaker Ingatkan Prinsip Organisasi
-
Ini Pengakuan Nakhoda Kapal yang Tenggelam di Buton Tengah
-
Begal Mulai Marak, Heru Budi Hartono Pastikan Kemananan di Jakarta Ditingkatkan Saat Nataru
-
Wujudkan Sinergitas, TNI dan Polri di Wonosobo Gelar Apel Gabungan
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
Terkini
-
Misteri Ibu Bunuh Bayi di Makassar, Psikolog Turun Tangan
-
BRIvolution: Strategi Adaptif BRI Hadapi Dinamika Keuangan Global
-
'Tukang Bubur Naik Haji' Berat Tinggalkan Tanah Suci
-
Dari Bogor ke Pasar Global, Begini Perjalanan Sila Artisan Tea Angkat Citra Teh Indonesia
-
Mesin ATM Dibobol Satpam, Ini Penjelasan Bank Sulselbar