SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman meresmikan pembangunan Masjid Aisyah, Minggu, 3 September 2023. Masjid ini dirombak total jadi masjid hemat energi dan ramah lingkungan.
Masjid Aisyah terletak di kompleks rumah jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, jalan Sungai Tangka, Kota Makassar. Renovasi dilakukan tahun ini dan diperkenalkan sebagai Eco Masjid.
Sudirman mengatakan masjid Aisyah didesain hemat energi. Penghawaan alaminya atau cross ventilation berasal dari dinding terbuka dan dibantu penghawaan mekanis atau kipas angin.
Untuk pencahayaan alami didapat dari membrane kubah skylight dan dinding yang terbuka.
Baca Juga: Diskominfo Sulsel Sudah Terbitkan 21.000 Tanda Tangan Elektronik
Sementara, kubah tunggal melingkupi seluruh atap dan sebagian dinding bangunan berbentuk telur punya filosofi tersendiri.
Lima baris skylight melambangkan rukun Islam dan enam segmen enamel melambangkan rukun iman. Kubah struktur juga dilengkapi dengan rangka pipa baja SCH dan penutup kombinasi pelat enamel dan membrane/skylight.
"Kita memang maunya hemat energi. Makanya desainnya terbuka," ujar Sudirman usai salat subuh di masjid tersebut.
Sementara untuk bagian pagar dihilangkan. Kata Sudirman, masjid ini terbuka untuk umum.
"Lokasinya berbatasan langsung dengan bahu jalan, jadi kita hilangkan pagarnya untuk memberi ruang bagi warga sekitar beribadah di masjid ini," tuturnya.
Baca Juga: Pemerintah New York Izinkan Azan di Masjid Tiap Jumat dan Selama Ramadan
Di samping masjid dibangun kolam ikan agar bisa memanjakan mata. Pohon di badan masjid juga dibiarkan rimbun untuk memberikan kesejukan alami.
Masjid Aisyah dibangun dengan kapasitas 288 jamaah. Sudirman mengatakan sebelum masa jabatannya berakhir, ia ingin membangun masjid yang nyaman dan terbuka untuk masyarakat melaksanakan Salat.
"Direnovasi ulang dari yang lama agar jamaah bisa lebih nyaman dan aman beribadah di masjid ini," ungkapnya.
Ada pula dua unit menara sebagai penanda visual dan suara di kawasan. Sudirman berharap Masjid Aisyah ini dapat bermanfaat bagi masyarakat umum khususnya muslim untuk melaksanakan Salat.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Masjid di Selandia Baru Diduga Sengaja Dibakar, Apa Motifnya?
-
Irish Bella Dapat Masjid saat Dinikahi Haldy Sabri, Apa Sebetulnya Mahar Terbaik menurut Islam?
-
Irish Bella Diberi Maskawin Rumah Ibadah, Mahar Masjid Apakah Boleh dalam Islam?
-
5 Mahar Unik Artis ketika Menikah, Irish Bella Dapat Masjid dari Haldy Sabri
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis