SuaraSulsel.id - Steve Raru, warga Toraja Utara, Sulawesi Selatan resmi ditetapkan jadi tersangka oleh Polisi. Sebelumnya, Steve dilaporkan oleh Bupati Torut, Yohanis Bassang.
Steve ditetapkan jadi tersangka kasus pengancaman setelah polisi melakukan gelar perkara, Selasa, 25 Juli 2023. Ia disangkakan pasal 335 dan 167 KUHPidana dengan ancaman satu tahun penjara.
"Sudah (tersangka). Ada enam orang saksi yang diperiksa termasuk saksi ahli," kata Kanit Tipidum Reskrim Polres Toraja Utara Aipda Ahmadi.
Kendati jadi tersangka, Steve hingga kini belum ditahan. Penyidik menganggap terlapor masih kooperatif.
Diketahui, kasus ini berawal dari ketersinggungan Bupati Torut Yohanis Bassang pada 13 Juni 2023 lalu. Ombas sapaannya, tak terima karena merasa diacungi kepalan tangan oleh tersangka.
Ombas mengaku saat kejadian, ia dan sejumlah pegawai sedang berada di halaman kantor. Bersiap untuk menggelar apel pagi.
Tiba-tiba, Steve lewat menggunakan mobil dan langsung mengacungkan kepalan tangannya dari mobil. Mantan Wakil Bupati Mimika itu merasa diancam.
"Jadi saya tanya kenapa?," ujar Ombas, beberapa waktu lalu. Tak lama, Steve kemudian turun dari mobilnya.
"Terus dia bilang, "hei Bassang, hei Bassang. Tentukan dimana kita ketemu," kata Ombas menirukan pernyataan Steve.
Baca Juga: Andi Sudirman Tinjau Pembangunan Jembatan Sungai Malango Toraja Utara
Ombas menilai tindakan mantan tim suksesnya di Pilkada itu adalah bentuk pengancaman. Ia juga merasa dipermalukan di depan pegawainya.
Penjelasan Tersangka
Steve sendiri merasa kasus ini banyak janggalnya. Melalui kuasa hukumnya, Steve sudah melayangkan surat aduan ke Kapolda Sulawesi Selatan dan Kapolri.
Steve menjelaskan dia tidak pernah mengacungkan kepalan tangan ke Yohanis Bassang. Saat kejadian, dia sedang mengantar istrinya yang bekerja di kantor Bupati.
"Saya mau putar balik setelah antar istri ke kantor Bupati. Pas putar balik, saya lihat sudah mulai ramai di halaman untuk apel pagi," tuturnya.
"Biasanya kalau pagi kan cerah matahari, jadi saya kasih turun penghalang matahari di mobil. Karena kaca sedikit terbuka, saya angkat dan kasih naik lagi. Ternyata di sebelah kanan itu ada Bupati dan merasa diacungkan kepala tangan," jelas Steve.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Kronologi Adik Jusuf Kalla Ditetapkan Tersangka Korupsi Rp1,35 Triliun
-
Adik Jusuf Kalla Tersangka Dugaan Korupsi Proyek PLTU Kalbar
-
Dari UKT hingga Riset, Ini Aspirasi Sivitas Akademika untuk Calon Rektor Unhas
-
7 Tahun Menumpuk, 23 Ribu Lembar Uang Palsu Ini Dimusnahkan
-
Cinta Segitiga Anti Mainstream: Pria Ini Nikahi Cinta Pertama & Pilihan Keluarga dalam Waktu 48 Jam