SuaraSulsel.id - Suara.com memasuki usia ke 9 tahun. Harapan pun datang dari berbagai pejabat publik. Salah satunya Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.
Sudirman mengatakan Suara.com sudah membuktikan diri menjadi media yang populer dan menjalankan fungsinya sebagai kanal antara masyarakat dan pemerintah.
Ia ingin di usia yang ke-9 tahun ini, Suara sebagai salah satu media online di Indonesia selalu memberikan informasi yang cepat dan tepat.
"Dan saya sangat senang karena liputannya selalu objektif dan mencerahkan," ujarnya, 11 Maret 2023.
Baca Juga: Jelang Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Nyatakan Stadion Jakabaring Hampir Siap
Menurutnya, tidak mudah bagi industri media untuk bertahan di zaman sekarang ini, apalagi pada masa pandemi Covid-19 lalu.
Namun Suara.com tetap eksis dan tumbuh menjadi media yang informatif.
Sudirman mengaku bersyukur karena Suara.com selama ini sudah membantu dan mengawal program Pemprov Sulawesi Selatan.
"Kami bersyukur karena Suara.com selama ini sudah membantu menyebarluaskan program pemerintah. Bukan hanya mengkritik, tapi juga membangun kolaborasi untuk mengedukasi masyarakat," kata Sudirman.
Gubernur termuda di Indonesia itu pun berharap Suara.com bisa selalu berkarya untuk membantu menyuarakan aspirasi masyarakat luas dalam memperoleh informasi dan pengetahuan. Sesuai dengan tema HUT ke-9, "gembira berkarya".
Baca Juga: Mepet, Erick Thohir Konfirmasi Timnas Indonesia Lakoni FIFA Match Day Lawan Burundi Bulan Maret ini
"Saya berharap Suara bisa menjadi perekat antara pemerintah dan masyarakat, tak hanya di Sulawesi Selatan tapi seluruh Indonesia. Semoga Suara selalu menjadi media andalan semua kalangan," harapnya.
Diketahui, Suara.com sudah berusia 9 tahun, sejak pertama kali terbit pada 11 Maret 2014.
Platform media digital ini berupaya untuk selalu konsisten menjadi portal berita yang menyajikan informasi terbaru. Baik peristiwa politik, bisnis, hukum, entertainment, gaya hidup, olahraga, otomotif, sains teknologi, hingga ke regional.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Jelang Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Nyatakan Stadion Jakabaring Hampir Siap
-
Mepet, Erick Thohir Konfirmasi Timnas Indonesia Lakoni FIFA Match Day Lawan Burundi Bulan Maret ini
-
Group Girl Baru Asal Korea Selatan New Jeans Menjadi Sorotan Publik setelah Mampu Berkembang Cepat dalam Waktu Kurang dari Satu Tahun
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
-
Jay Idzes Sulit Direkrut, Udinese Beralih ke Calon Rekan Kevin Diks
-
Jurnalis Asing Review Nasi Kotak Piala Presiden 2025, Isi Lauknya Jadi Sorotan
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi, Cek Deretannya
-
Siapa Takeyuki Oya? Bawa Liga Jepang Melesat Kini Jadi GM Urus Liga Indonesia
Terkini
-
Investor Global Makin Optimistis, Transformasi Jadi Kunci Daya Tarik BBRI
-
Pasangan Pengusaha Ini Sukses Ekspor Craftote lewat Program BRI
-
Dosen Unhas Jadi Tersangka Pelecehan Seksual, Ini Tindakan Tegas Rektor
-
Didukung Program Pemerintah dan Transformasi Digital, BBRI Diproyeksi Melesat ke Rp5.400
-
Banjir Sulsel: Saat Peringatan Kalah Cepat dari Air Bah, Teknologi Tertidur Pulas