SuaraSulsel.id - Universitas Hasanuddin atau Unhas sebagai salah satu universitas terbaik di Indonesia memberi kesempatan. Bagi calon mahasiswa untuk mendapatkan Pendidikan berkualitas.
Dengan beragam jalur masuk yang terbuka dan dapat dipilih oleh calon mahasiswa di tahun 2023.
Jalur masuk ini ada yang melalui seleksi prestasi dan portfolio, berbasis prestasi, maupun jalur mandiri seperti jalur khusus Ketua Osis, dan penghafal Alquran.
Bagi mahasiswa yang kurang mampu, jangan berkecil hati. Banyak beasiswa yang tersedia bagi mahasiswa Unhas.
Baca Juga: Ratusan Mahasiswa Universitas Brawijaya Keracunan Usai Makan Nasi Putih Dan Capcai
Direktur Kemahasiswaan dan Penyiapan Karir Unhas Abdullah Sanusi, menjelaskan bahwa di Unhas ada banyak beasiswa yang dapat dipilih dan diikuti oleh mahasiswa dan kesempatan mendapatkan beasiswa ini terbuka untuk semua mahasiswa.
“Di tahun 2022, ada 7.844 mahasiswa yang mendapatkan beasiswa. Jumlah ini berarti hampir 25 persen dari total mahasiswa mendapatkan beasiswa," jelas Abdullah, Rabu 8 Februari 2023.
Ia menambahkan bahwa beasiswa ini berasal dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, swasta, dan lembaga amil zakat.
Untuk mereka yang kurang mampu dan berasal dari keluarga miskin, tersedia beasiswa melalui beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.
“Khusus untuk KIP-Kuliah, jumlah penerima beasiswa ini terus meningkat setiap tahunnya dan kuota yang diberikan oleh pemerintah juga ditambah. Sehingga membantu bagi calon mahasiswa yang berasal dari keluarga tidak mampu," tambahnya.
Selain KIP-Kuliah, masih ada beberapa beasiswa lain yang diperuntukkan khusus bagi mahasiswa yang kurang mampu. Diantaranya beasiswa dari Pemerintah Daerah, Lazis, Beasiswa Etos, Baznas, dan beasiswa lain dari beberapa yayasan dan lembaga amal.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Mie Ayam Jogja Murah Seharga Kantong Mahasiswa
-
Viral Polisi Suruh Pendemo Tolak UU TNI Cap Jari dan Foto, Publik Murka: Mereka Penjahat?
-
Demo Tolak UU TNI, Mahasiswi Ini Skakmat Annisa Mahesa: Diskusi Baik-baik Mau Didengar?
-
Pendaftaran UTBK Ditutup, Peserta Diminta Cek Kembali Lokasi Ujian dan Syarat Pembayaran
-
Aksi Tolak UU TNI di Jakarta Berakhir Ricuh
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Cuti Lebaran Usai! ASN Sulsel Wajib Ngantor Besok, Nekat Libur? Ini Sanksinya!
-
Balap Perahu Hias dan Lebaran Ketupat: Dua Tradisi Unik di Gorontalo dan Mataram
-
Gelap Ruang Jiwa: Bisnis Aksesori Binaan BRI yang Ekspansi Global Lewat BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Batal Nikah Gegara Uang Panai? Rumah Calon Pengantin Pria di Jeneponto Hancur
-
Muhammadiyah Sindir Tata Kelola Kampus: Hindari Personal, Keluarga, dan Kelompok