SuaraSulsel.id - Legenda sepak bola Brazil Pele mengatakan pada Sabtu malam (Minggu WIB) bahwa dia merasa "kuat, dengan banyak harapan" meskipun ada masalah medis yang membuat ikon olahraga berusia 82 tahun itu dirawat di rumah sakit karena infeksi pernapasan.
Pele, yang secara luas dianggap sebagai pesepakbola terhebat sepanjang masa, dibawa ke rumah sakit awal pekan ini di tengah perawatan kanker usus besar yang sedang berlangsung.
"Teman-teman, saya ingin membuat semua orang tetap tenang dan positif," kata Pele dalam postingan Instagram, seperti dilansir AFP. "Saya kuat, dengan banyak harapan dan saya menjalani perawatan saya seperti biasa."
Dokter yang merawat Pele mengatakan Sabtu pagi bahwa legenda Brazil itu tetap "stabil," dengan kondisinya yang tidak memburuk pada hari terakhir.
Baca Juga: Legenda Brazil Pele Terbaring Sakit, Begini Penghormatan Timnas Brazil di Piala Dunia Qatar
Pele " dalam respons yang baik dan dalam perawatan kondisinya tidak memburuk berdasarkan gambaran klinis dalam 24 jam terakhir," kata dokter di Rumah Sakit Albert Einstein di Sao Paulo dalam sebuah pernyataan.
Dokter tidak mengacu pada laporan media sebelumnya pada hari Sabtu bahwa pemenang Piala Dunia tiga kali itu menjalani perawatan akhir hayat.
Pele dirawat di rumah sakit awal pekan ini untuk apa yang dikatakan dokter sebagai "evaluasi ulang" dari kemoterapi yang dia jalani sejak operasi pengangkatan tumor usus besar pada September tahun lalu.
Pada Piala Dunia yang sedang berlangsung di Qatar, para pemain menyatakan dukungannya untuk Pele.
Striker Prancis Kylian Mbappe pada Sabtu men-tweet: "Doa untuk sang Raja."
Baca Juga: Gol Ketiga dan Keempat Adalah Hal Yang Indah Dari Brazil
Kapten Inggris Harry Kane menyampaikan dukungannya untuk Pele pada konferensi pers menjelang pertandingan babak 16 besar timnya melawan Senegal.
Berita Terkait
-
Setelah 17 Bulan Absen, Neymar Senang Bisa Kembali ke Timnas Brasil
-
Lubang Maut Sedalam 20 Meter Ancam Telan Kota di Brasil, Warga Ketakutan
-
Pasutri Brazil Dinobatkan Guinness World Records sebagai Pernikahan Terlama di Dunia, Punya 100 Lebih Cucu dan Cicit
-
Paus Fransiskus Masih Dirawat di Rumah Sakit Setelah Alami Infeksi Pernapasan
-
84 Tahun Menikah! Rahasia Cinta Abadi Pasangan Brasil Ini Bikin Kagum Dunia
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Lokasi Judi Sabung Ayam di Kabupaten Gowa Dibakar
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan