SuaraSulsel.id - Aplikasi Google Maps memang sangat membantu pengendara ketika bepergian ke daerah yang asing. Namun, jika salah menempatkan titik, akibatnya bisa fatal.
Seperti yang dialami seorang pengendara ojek online di kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Ia tersesat di hutan dan viral di media sosial.
Pengendara aplikasi jasa angkutan umum GoJek itu nyasar karena mengikuti panduan google maps. Peristiwa ini diunggah sejumlah akun di instagram.
Dalam video terlihat ada seorang pria mengenakan jaket ojek online sedang menenteng sesuatu. Ia hendak mengantar pesanan pelanggan yang dipesan melalui aplikasi Go Send.
Namun, saat mengikuti petunjuk google maps, tanpa disangka pengendara ojol ini malah diarahkan ke jalan setapak. Parahnya, ia terus masuk ke dalam hutan.
Di sekelilingnya hanya terlihat pepohonan yang tinggi. Kondisi jalannya juga sepi, tanpa ada pengendara lain.
Belakangan diketahui, pengendara itu bernama Haerul. Ia mengaku mendapat orderan dan hendak diantar ke daerah Pattunuang, Kabupaten Maros.
"Ada pesanan di daerah maros tapi titik yang dimasukkan pemesan salah. Terus saya ikuti terus sesuai titik," ujarnya.
Ia mengaku sudah berulang kali menghubungi pemesan, tapi tak direspon. Saat sampai di titik tujuan, ia pun kaget karena lokasinya tanpa rumah.
Baca Juga: Uang Muka KPR Subsidi Driver Gojek 'Cuma' Rp2 Juta, Cicilan Rp855 Ribu per Bulan
"Tapi saat sampai di titik yang dimasukkan, tidak ada rumah. Tanah kosong," keluhnya.
Tantangannya pun semakin berat. Selain karena hari semakin petang, sinyal HP juga buruk.
Beruntung ada seorang warga setempat yang bertemu dengannya dan menyuruh putar balik. Haerul pun berhasil mengantarkan paket customer dengan selamat.
Kisah tersesat karena mengikuti google maps bukan hanya dialami Haerul saja. Sejumlah cerita serupa pun dikeluhkan warganet.
Mereka mengaku kerap mengalami hal yang sama. Bahkan ada yang enggan menggunakan lagi aplikasi tersebut.
"Saya juga pernah. Hanya mau cari ATM setor tunai di daerah Sudiang malah diarahkan ke ATM di Maros ke arah Bantimurung," curhat salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng