SuaraSulsel.id - Grup musik Slank akan menghadirkan tur konser bertajuk "Smile Indonesia" di lima kota untuk merayakan 39 tahun berkarya.
Rangkaian tur ini akan dimulai dari kota Palembang pada 6 November 2022, kemudian berlanjut pada Hari Pahlawan di Kota Makassar pada 10 November. Konser diteruskan di kota Banjarbaru/Banjarmasin 24 November dan Surabaya pada 4 Desember.
Perjalanan tur konser ini akan berakhir di Pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta dan menjadi puncak perayaan Special Hut 39th Slank Concert pada 11 Desember.
"Kota-kota ini yang mewakili kota-kota besar di Indonesia. Perayaan ulang tahunnya, kita pengin pilih yang tengah-tengah pulau Jawa," ujar bassis Slank, Ivanka saat jumpa pers konser "Smile Indonesia" di Jakarta, Kamis 13 Oktober 2022.
Baca Juga: Iqbal Asnan Terdakwa Kasus Pembunuhan Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Bersama Iman Hud dan Abdul Rahim
Tema konser "Smile Indonesia" sengaja dipilih lantaran band yang berkarya sejak tahun 1983 itu ingin menebarkan senyum dan semangat positif kepada seluruh Slanker atau sapaan akrab penggemar Slank.
Konser "Smile Indonesia" ini juga dianggap sebagai pertunjukan yang memiliki nilai nasionalisme karena menggandeng berbagai kolaborator mulai dari musisi, UMKM hingga akademisi.
"Niat kita bisa menyebarkan energi positif setelah kita porak-poranda dengan COVID-19, cerita seram soal 2023, ekonomi ambruk lah. Kita pengin menyebarkan energi positif, menyebar magnet yang kuat supaya Indonesia tersenyum," kata drummer Slank, Bimbim.
Konser di Palembang, Banjarbaru, Surabaya dan Makassar akan dibuka oleh grup band Tipe-X. Sedangkan untuk perayaan puncaknya, "Smile Indonesia" akan menampilkan Pamungkas, Fleur, dan Endank Soekamti.
"Smile Indonesia" diharapkan mampu mendatangkan total 50.000 penonton di lima kota. Slank hanya memperkirakan yang telah menjadi bagian dari Slankers, namun juga masyarakat Indonesia secara luas di setiap kota.
Baca Juga: Iman Hud: Saya Mohon Maaf Atas Segala Kekurangan, Akan Dibuktikan di Pengadilan
Slank juga menghimbau kepada Slankers untuk dapat mengikuti protokol dan proses yang telah ditentukan agar pertunjukan dapat dinikmati bersama-sama. (Antara)
Berita Terkait
-
Potret Marion Jola Tampil SWAG di Konser 2NE1, Rayakan Mimpi Nonton Konser K-Pop Pertamanya
-
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
-
Sensasi Baru! Merasakan Langsung Serunya Nonton Konser TXT Format VR di Bioskop
-
Serunya Merasakan Langsung Sensasi Berbeda Nonton Konser TXT Format VR di Bioskop
-
Hadirkan Lagu Baru bak Dangdut, Aksi Panggung The SIGIT bikin Penonton Joget di Joyland
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI