SuaraSulsel.id - Kasus bullying atau perundungan di tingkat sekolah dasar (SD) kembali terjadi. Kejadiannya di Kecamatan Herlang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Korban berinisial GU yang masih duduk di bangku kelas IV SD dianiaya oleh kakak kelasnya. Video perundungan itu viral di media sosial.
Dalam video yang beredar di media sosial, GU ditampar dan ditendang di bagian perut oleh siswa lain. Belakangan diketahui, pelakunya adalah anak kelas VI di sekolah yang sama.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bulukumba, Andi Buyung membenarkan informasi tersebut. Ia mengaku kejadian itu terjadi di SD 118 Lembang Tumbu, Desa Gunturu, Kecamatan Herlang, Kabupaten Bulukumba.
"Iya, benar ada. Sedang diproses di Disdik. Kita sementara ambil keterangan kepala sekolah dan siswa ini," ujar Andi Buyung saat dikonfirmasi, Selasa, 11 Oktober 2022.
Buyung mengaku belum tahu pasti soal kronologi kejadian video tersebut. Termasuk motif perundungan yang dilakukan oleh beberapa siswa terhadap adik kelasnya.
Ia menambahkan Disdik memeriksa kepala sekolah karena dia yang paling bertanggung jawab untuk semua kegiatan di lingkup sekolah. Jika nantinya ditemukan ada unsur kelalaian, maka jelas akan diproses.
Buyung juga menyerahkan sepenuhnya keputusan ke orang tua korban. Jika ingin kasus ini dibawa ke ranah hukum.
"Tapi untuk saat ini kepala sekolahnya masih di-BAP di Disdik. Sementara proses. Kita minta keterangan dan klarifikasinya versi sekolah," kata Buyung.
Baca Juga: Jangan Diam! Lakukan 5 Cara ini Jika Mengalami Bullying di Tempat Kerja
Sementara, Kapolsek Herlang Iptu Kasman mengatakan sudah menerima laporan terkait kasus ini. Peristiwa itu terjadi pada Kamis 6 Oktober 2022 lalu dan baru viral.
Kata Kasman, pihaknya sudah mempertemukan antara orang tua korban dan pelaku. Mereka sepakat untuk berdamai dengan syarat.
"Kedua belah pihak sepakat damai dengan catatan pelaku perundungan dipindahkan ke sekolah lain. Jadi kasusnya dianggap sudah selesai," ujar Kasman.
Ia mengatakan akibat kejadian itu, korban mengeluhkan sakit di bagian perut saat buang air kecil.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Bank Mandiri Resmi Buka Livin Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif
-
GMTD Diserang 'Serakahnomics', Kalla Ditantang Tunjukkan Bukti
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar
-
Kejati Geledah Ruang Kepala BKAD Pemprov Sulsel Dijaga Ketat TNI
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan