SuaraSulsel.id - Pemerintah Kabupaten Muna Barat melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan melaksanakan lomba gerak jalan tingkat SD dan SMP. Memperingati HUT RI ke-77.
Mengutip Telisik.id -- jaringan Suara.com, pada perayaan HUT RI, ada dua jenis gerak jalan yang diperlombakan.
Gerak jalan indah dengan jarak 8 km dan gerak jalan cepat. Pesertanya dari beberapa SD dan SMP.
Namun tidak semua sekolah mengikuti perlombaan gerak jalan. Khususnya pada tingkat SMP.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muna Barat Jamuddin mengungkapkan penyesalannya. Karena tidak berpartisipasinya sejumlah SMP.
Sehingga ia berharap pemerintah akan memberikan sanksi pada sekolah yang tidak turut berpartisipasi tanpa alasan.
"Mungkin kurangnya motivasi untuk mengikuti kegiatan ini. Seharusnya semua sekolah harus mengikuti kegiatan ini," ucapnya, Sabtu (13/8/2022).
Sementara itu, salah satu panitia, La Ode Kaidati menyampaikan yang mengikuti gerak jalan cepat tingkat SMP, hanya 8 sekolah.
"Sementara ada 38 SMP yang ada di Muna Barat," bebernya.
Baca Juga: Disebut Kreatif dan Lucu, Ibu-ibu Ini Gunakan Kostum Shaun the Sheep Saat Lomba Gerak Jalan
Untuk diketahui, akan ada hadiah bagi pemenang, sehingga ada beberapa penilaian penentuan juara yang dilihat, yakni ketepatan waktu, keutuhan barisan, kerapihan barisan, semangat, terutama dalam menyanyikan lagu-lagu kemerdekaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS
-
Pelantikan PPPK Pupus! Siapa Hapus Data 480 Guru Honorer Kabupaten Gowa?
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar