SuaraSulsel.id - Gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Bungtilu Laiskodat mengatakan, kasus kekerdilan (stunting) pada anak menjadi masalah serius dalam pembangunan sektor kesehatan yang dihadapi Pemprov NTT.
"Persoalan kekerdilan menjadi masalah serius yang dihadapi Pemprov dalam pembangunan sektor kesehatan, sehingga dibutuhkan dukungan semua pihak untuk secara bersama-sama dalam mengatasi kekerdilan pada anak yang masih ditemukan," kata Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat di Alor, Sabtu 11 Juni 2022.
Dalam kunjungan ke Kabupaten Alor seperti dalam keterangan tertulis bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Provinsi NTT, Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat sempat melakukan kunjungan ke Markas Kepolisian Sektor (Mapolsek) Alor Barat Daya.
Dalam Kunjungan itu Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat meninjau kegiatan Inovasi yang digagas oleh Kapolsek Alor Barat Daya, Iptu. Jeane Skala, yaitu orang tua asuh anak yang mengalami kekerdilan dan memiliki pojok baca bagi anak-anak yang mengalami kekerdilan.
Baca Juga: Kepala SD Negeri Diduga Aniaya Guru Jadi Tersangka dan Ditahan
Menurut Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dalam mewujudkan generasi emas pada 2045, maka dalam mengatasi kekerdilan pada anak harus menjadi masalah bersama yang harus dikerjakan dengan cara kolaborasi.
Menurut dia, penanganan kekerdilan tidak bisa hanya diatasi pemerintah tetapi dukungan semua pihak seperti masyarakat, tokoh-tokoh agama dan tokoh-tokoh masyarakat serta semua instansi terkait harus kolaborasi dalam mengatasi kekerdilan sesuai perannya masing-masing.
"Di Sektor Kesehatan, masalah serius yang kita hadapi yaitu kematian ibu dan anak, akan tetapi untuk mewujudkan generasi emas di 2045, kekerdilan juga menjadi masalah serius dan memberikan dampak buruk bagi kita di Nusa Tenggara Timur," ungkap Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat.
Menurut orang nomor satu di provinsi berbasis kepulauan itu NTT saat ini berada di angka 22 persen secara nasional, sehingga diharapkan, penanganan kekerdilan di Nusa Tenggara Timur, harus dikerjakan secara Kolaborasi agar kasus kekerdilan bisa turun. (Antara)
Baca Juga: Warga NTT Dihimbau Waspada Potensi Gelombang Tinggi 4 Meter Selama 3 Hari ke Depan
Berita Terkait
-
Gunung Lewotobi Erupsi Lagi, Warga Dilarang Beraktivitas di Zona Radius 7 Kilometer
-
Ahmad Muzani Kerap Beli Sapi Lalu Dilelang hingga Tembus Ratusan Juta, Ternyata Ini Tujuannya
-
Berangsur Normal, Jumlah Penumpang di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Meningkat
-
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki: Kenapa Abu Vulkanis Bisa Bahayakan Penerbangan?
-
Abu Gunung Lewotobi Ganggu Penerbangan, Bandara Lombok Batalkan Puluhan Jadwal Terbang
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
Berani Jujur! 3 Kepala KUA di Takalar Kembalikan Uang Gratifikasi dari Calon Pengantin
-
Kalah Pilkada 2024 Tidak Boleh Langsung Menggugat ke MK, Ini Aturannya
-
Unggul Versi Quick Count, Sudirman: Jangan Bereuforia!
-
Pilkada Sulsel 2024: Disabilitas dan Warga Binaan Antusias Menyalurkan Hak Pilih
-
Pelayanan CS BRI Dipuji Netizen Usai Viral di Media Sosial