SuaraSulsel.id -
Daftar tunggu haji yang ditampilkan dalam website Kementerian Agama RI bikin geger warga. Sebab daftar tunggu warga untuk menunaikan ibadah haji tiba-tiba menjadi sangat lama.
Sebelumnya 40 tahun berubah menjadi 80 tahun. Kabupaten Banteng, Sulawesi Selatan, daftar tunggunya menjadi 97 tahun. Kota Parepare dan Kota Makassar daftar tunggu haji menjadi 84 tahun.
Mawardy Siradj, Pranata Humas Ahli Muda Pada Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel menjelaskan, menurut Kepala Bidang PHU Kanwil Agama Ikbal, bahwa data yang di Siskohat Pusat adalah data estimasi yang mengikuti kuota tahun 2022.
Tahun ini ada pengurangan hampir 50 persen dari kuota normal sebelumnya. Makanya daftar tunggu melonjak sampai 2 kali lipat.
Sehingga perlu dijelaskan atau diberi penjelasan tambahan bahwa daftar tunggu tersebut berubah karena sistem. Mengikuti jumlah kuota setiap tahun.
"Kalau kuotanya kembali normal seperti tahun 2019, maka waiting list itu kembali ke daftar waiting list normal," ungkap Mawardy.
Sebagaimana lampiran data normal Kementerian Agama sebelum pandemi dan adanya kebijakan pengurangan kuota haji. Oleh pemerintah Arab Saudi.
Rata-rata daftar tunggu haji di Sulawesi Selatan berkisar 34 tahun.
"Penjelasan ini penting ditambahkan. Agar tidak menimbulkan keresahan berlebihan di tengah umat. Utamanya jemaah yang sudah mendaftar haji, terima kasih," kata Mawardy.
Baca Juga: Kemenag: Hanya 22 Calon Haji Asal Simeulue Akan Diberangkatkan ke Tanah Suci
Berikut daftar tunggu haji di sejumlah daerah di Sulawesi Selatan akibat adanya pengurangan kuota di tahun 2022:
KOTA MAKASSAR 84 tahun
KOTA PARE-PARE 84 Tahun
KAB. PINRANG 91 tahun
KAB. GOWA 78 tahun
KAB. WAJO 87 tahun
KAB. BONE 79 tahun
KAB. TANA TORAJA 45 tahun
KAB. MAROS 79 tahun
KAB. LUWU 47 tahun
KAB. SINJAI 54 tahun
KAB. BULUKUMBA 72 tahun
KAB. BANTAENG 97 tahun
KAB. JENEPONTO 83 tahun
KAB. SELAYAR 54 tahun
KAB. TAKALAR 72 tahun
KAB. BARRU 59 tahun
KAB. SIDRAP 94 tahun
KAB. PANGKEP 70 tahun
KAB. SOPENG 78 tahun
KAB. ENREKANG 47 tahun
KAB. LUWU UTARA 54 tahun
KAB. PALOPO 51 tahun
KAB. LUWU TIMUR 63 tahun
KAB. TANA TORAJA UTARA 50 tahun
Sumber data: haji.kemenag.go.id
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
15 WNA Filipina Asal Malaysia Terdampar di Buol, Begini Nasibnya
-
Apakah Korban Pesawat ATR 42-500 Terima Asuransi? Ini Penjelasan Perusahaan
-
Basarnas Gelar Doa Bersama Penutupan Operasi SAR Pesawat ATR 42-500
-
Pemprov Sulsel Perkuat Infrastruktur dan Ekonomi Digital Hadapi Tantangan Global
-
Bantuan Keuangan Pemprov Sulsel Percepat Perbaikan Ruas Jalan di Enrekang