SuaraSulsel.id - Pembalap Formula E tidak terpengaruh dengan suasana politik di Indonesia. Khususnya di DKI Jakarta.
Para pembalap Formula E tetap berdatangan dan melakukan burn out. Sambil melihat langsung sirkuit di Ancol, Jakarta Utara.
Pembalap Tim Mercedes-EQ Formula E Nyck De Vries mengaku jatuh hati pada pandangan pertama dengan Jakarta E-Prix International Circuit (JIEC). Saat pertama kali melihat desain sirkuit yang berlokasi di Jakarta Utara.
"Sebenarnya di Berlin seorang jurnalis menunjukkan kepada saya lay out (Sirkuit Jakarta E-Prix) untuk pertama kalinya, dan saya langsung bilang 'Saya menyukainya.' Dan, dia mengatakan 'Bagaimana Anda bisa tahu begitu cepat,'" kata Nyck dalam temu sapa di Jakarta, Kamis malam, 2 Juni 2022.
"Kami melihat banyak sirkuit di pusat kota sangat kecil dan sangat ketat tapi sebenarnya trek ini lay out-nya sedikit secara ukuran tidak lebih besar dalam hal jarak, tapi bentuk tikungan sedikit lebih tidak ketat seperti beberapa trek yang dimiliki Formula E," ujarnya menambahkan.
Desain tersebut menurut Nyck akan membuat terciptanya momentum yang tidak terduga-duga dalam balapan. Namun, dia mengatakan sangat positif mengenai hal itu seperti halnya dia sangat bersemangat sejak tiba di Indonesia, tanah kelahiran kakeknya, pada Rabu (1/6).
"Setiap hari sejak kami mendarat saya tersenyum menerima sambutan hangat seperti itu. Benar-benar luar biasa dan acara kami banyak dibicarakan adalah hal yang kami dambakan, jadi terimakasih untuk itu," kata pebalap keturunan Belanda-Indonesia itu.
Untuk persiapan balapan, yang diprediksi akan berjalan dengan lintasan basah dikarenakan hujan, pebalap berusia 27 tahun itu mengatakan telah berkoordinasi dengan "ahli cuaca" timnya yang berbasis di Jerman.
"Mereka memperkirakan hujan akan berangsur hilang Sabtu ini," kata Nyck, menambahkan bahwa dia bersama tim telah melakukan rapat mengenai teknis balapan.
Baca Juga: Staf Khusus Menteri BUMN Beber Alasan BUMN Tidak Jadi Sponsor Formula E Jakarta
Meski begitu, dia juga tidak menampik bahwa apa pun bisa terjadi pada saat balapan, dan lintasan basah akan sedikit menyulitkannya. Sehingga dia bersama tim telah mempersiapkannya dengan baik.
Sempat mengalami kendala dalam memulai musim, Nyck, yang merupakan juara bertahan Formula E, sukses memenangi balapan kedua dari Formula E Jerman 2022 atau Berlin E-Prix II yang berlangsung pada 15 Mei.
Dia berharap dapat mengulang momen naik podium di Jakarta akhir pekan ini.
150 Negara Tayangkan Lomba Balap
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan 150 negara akan menayangkan secara langsung (live) ajang balapan Formula E Jakarta di Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu esok.
"Formula E kesempatan kami untuk mempromosikan Jakarta, mempromosikan Indonesia di hadapan dunia," kata Anies di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Jumat.
Adapun balapan Formula E Jakarta berdasarkan jadwal dari Federasi Otomotif Internasional (FIA) Formula E melalui laman fiaformulae.com, balapan seri ke sembilan itu dipadatkan dalam sehari.
Agenda pertama dimulai latihan bebas dua kali, yakni dijadwalkan pada pukul 07.15 WIB dan 09.00 WIB.
Kemudian sesi kualifikasi pada pukul 10.40 WIB-11.55 WIB dan balapan puncak dijadwalkan pukul 15.00 WIB-16.00 WIB.
Sementara itu, melalui story akun Instagram pribadinya @aniesbaswedan, siaran balapan Formula E Jakarta ditayangkan stasiun televisi di antaranya di Singapura, Korea Selatan, Jepang, Hong Kong, dan China.
Sedangkan siaran untuk babak kualifikasi dan puncak balapan Formula E Jakarta di Indonesia akan ditayangkan di stasiun televisi swasta nasional, di antaranya Inews, Metro TV, dan RCTI.
Sedangkan untuk sesi latihan dapat disaksikan melalui kanal Youtube, ABB Formula E.
Total ada 22 pembalap dari 11 tim yang akan berlaga di Sirkuit Ancol.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu mengatakan tim peserta Formula E berasal dari berbagai negara yakni Jerman, Inggris, Prancis, Monako, Amerika Serikat, India hingga China. (Antara)
Berita Terkait
-
Formula E 2025 Bakal Dimulai 25 Juni, Bamsoet Yakin Balapan Tahun Ini Lebih Baik
-
Tips Jitu Mengatasi Burnout Saat Mencari Kerja Biar Tetap Semangat
-
Ulasan Buku Badai Pasti Berlalu: Padamkan Burn Out-mu, Bingkai Bahagiamu
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
Tebak-tebak Netizen Cocokologi Kode dari Kaesang: Injak Rumput dan Pakai Kaos Nomor Punggung 8,9
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Uang Damai Rp10 Juta Kasus Pencabulan Anak: Keluarga Korban Tolak, Kanit PPA Polrestabes Makassar Terancam Sanksi
-
28 Tahun Mengabdi, Kini Gigit Jari: Kisah Pilu PPPK Makassar yang Pengangkatannya Ditunda Setahun
-
Kasat Narkoba Polres Bone Dicopot! Diduga Minta "Uang Damai" Rp80 Juta, Chat Viral Jadi Bukti
-
Agus Harimurti Yudhoyono Evaluasi Pembangkit Listrik Tenaga Sampah di Kota Makassar
-
Geram! Kanit PPA Polrestabes Makassar Diduga Minta Korban Kekerasan Seksual Damai Dengan Uang Rp10 Juta