SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman mengaku berkomitmen untuk memberikan perhatian pada ruas jalan terisolir di Luwu Utara. Seperti daerah Seko dan Rampi.
Sudirman menyampaikan hal itu kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuldjono usai mengikuti pengarahan Presiden RI Joko Widodo dan Evaluasi Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia dari Ruang Rajawali JCC Senayan, Jakarta Pusat, 24 Mei 2022.
Pertemuan ini terkait menindaklanjuti surat terkait usulan Pemprov Sulsel untuk dukungan Kementerian PUPR untuk penuntasan penanganan pada dua ruas jalan prioritas yaitu Ruas Sabbang - Tallasang - Seko dan juga Ruas Lambiri - Seko - Rampi.
“Kita sudah bertemu dengan bapak Menteri PUPR, dan menyampaikan situasi terkait jalan di Seko dan Rampi. Semoga dapat diakomodir untuk dikerjakan, apalagi ini akan membuka akses perekonomian masyarakat,” kata Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.
Baca Juga: Pemprov Sulsel Ambil Alih Pengelolaan Gedung PWI, Satpol PP: Sesuai Rekomendasi KPK
Tentunya upaya ini sebagai bentuk dalam membantu daerah. Untuk membuka akses daerah terisolir di Sulsel yang diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup orang banyak.
Andi Sudirman juga menyampaikan, ucapan terima kasih atas alokasi Rp227 Miliar untuk penanganan Ruas Sungguminasa-Takalar-Jeneponto.
“Alhamdulillah bapak Menteri juga mengkonfirmasi telah menerima surat dan usulan kami terkait Ruas Sabbang-Seko-Rampi, Maros-Bone, Maros-Parepare-Sidrap, Lanjutan Bua-Rantepao, dan lainnya,” sebutnya.
Di mana surat tersebut sudah diterima Menteri PUPR yang selanjutnya meminta Pemprov Sulsel untuk berkoordinasi dengan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan.
“Beliau menyampaikan bahwa telah menerima surat usulan dan meminta untuk terus berkoordinasi sinergi dengan Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah VI Kementerian PUPR untuk tindak lanjut semua usulan,” jelasnya.
Baca Juga: Cek Penanganan Banjir Rob di Semarang, Menteri PUPR: Besok Harus Surut!
Berita Terkait
-
Beda Gaji Basuki Hadimuljono saat Jadi Menteri PUPR Vs Kepala Otorita IKN, Bak Bumi Langit
-
Adu Rekam Jejak Dody Hanggono vs Pak Bas, Mampukah Teruskan Kiprah Menteri PU?
-
Perpisahannya Bikin Haru, Ini Jejak Karier Basuki Hadimuljono Habiskan 45 Tahun di Kementerian PUPR
-
Momen Haru Basuki Menangis di Hari Terakhir Sebagai Menteri PUPR, Pamitan Diiringi 'We Love You'
-
Resmi Tinggalkan Kementerian PUPR, Basuki Menangis: Ini Rumah Saya, Bukan Kantor!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis