SuaraSulsel.id - Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz pada Sabtu (7/5) dibawa rumah sakit di Jeddah, kota di Laut Merah, untuk menjalani tes medis, lapor kantor berita Saudi SPA yang mengutip pernyataan pihak kerajaan, Minggu 8 Mei 2022.
Raja Salman sedang menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Khusus King Faisal, menurut pernyataan itu tanpa informasi lebih lanjut.
Raja Salman menjadi penguasa negara penghasil minyak utama dunia pada 2015 setelah menghabiskan 2,5 tahun lebih sebagai putra mahkota dan juga wakil perdana menteri.
Pemimpin berusia 86 tahun itu menjalani operasi kandung empedu pada 2020 dan baterai alat pacu jantungnya diganti pada Maret.
Baca Juga: Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Dilarikan ke Rumah Sakit
Salman lahir pada tanggal 31 Desember 1935, dan sebagai anak ke-25 dari Ibn Saud. Ia dibesarkan di Murabba Palace.
Salman menerima pendidikan awal di Sekolah Pangeran di ibu kota Riyadh, sebuah sekolah yang didirikan oleh Ibn Saud khusus untuk memberikan pendidikan bagi anak-anaknya. Ia belajar agama dan ilmu pengetahuan modern.
Salman bin Abdulaziz Al Saud adalah Raja Arab Saudi yang ketujuh, sekaligus Penjaga Dua Kota Suci, dan pemimpin Wangsa Saud saat ini.
Salman adalah anak ke-25 dari Ibnu Saud dan menjadi raja untuk menggantikan kakaknya, Raja Abdullah, yang meninggal pada 25 Januari 2015.
Sebelumnya, Salman menjadi Deputi Gubernur Riyadh sebelum akhirnya menjabat sebagai Gubernur Riyadh selama 48 tahun dari 1963 hingga 2011. Pada tahun yang sama, Salman ditunjuk sebagai Menteri Pertahanan.
Baca Juga: Doctor Strange In The Multiverse Of Madness Dilarang Arab Saudi, Ini Alasannya
Kemudian pada tahun 2012, Salman dinobatkan sebagai Pangeran Mahkota ketika salah satu saudaranya, Nayef bin Abdul-Aziz al Saud meninggal dunia.
Berita Terkait
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Piala Asia U-17 2025: Jepang Gugur di Drama Adu Penalti, Arab Saudi Lolos ke Semifinal
-
Menteri Agama: Arab Saudi Setujui Tambahan Kuota Petugas Haji Indonesia
-
Pengumuman Resmi! 130 Orang Lolos Jadi Petugas Haji 2025, Siap Layani Jemaah di Tanah Suci
-
Sukses Bungkam Yaman, Timnas U-17 Indonesia Melaju ke Piala Dunia
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli