SuaraSulsel.id - Mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid-19 varian Omicron, Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan "Danny" Pomanto memerintahkan Camat, Lurah, hingga Ketua RT dan RW mengambil langkah-langkah untuk pencegahan.
Hal tersebut diungkapkan Danny Pomanto saat menggelar konferensi pers, bersama awak media yang dihadiri seluruh Camat, Kadis Kesehatan, dan epidemiologi, terkait Program Makassar Recover. Bertempat di Ruang Sipakatau Lantai 2 Balai Kota Makassar, Kamis 3 Februari 2022.
"Solusi yang harus dilakukan adalah vaksinasi lengkap kalau dalam satu rumah ada satu orang saja yang vaksin itu sama saja tidak berguna. Harus lengkap dua dosis," kata Danny Pomanto.
Danny Pomanto juga meminta seluruh tim detektor untuk turun langsung mensosialisasikan. Serta mengkampanyekan vaksinasi 100 persen lengkap.
Baca Juga: LBH Makassar Gagas Perwali Keadilan Restoratif
Sedangkan untuk sekolah pembelajaran tatap muka, Danny Pomanto memerintahkan Kadis Pendidikan membentuk dokter kelas di setiap sekolah.
"Kalau ada teman kelasnya tidak masuk sekolah, langsung dilaporkan ke command center, supaya diperiksa di rumahnya," ujarnya.
"Tim Raika berfungsi maksimal lagi sekarang. Tim 3T, untuk Covid Hunter kita perbaiki termasuk vaksinator juga akan diperbaiki lebih cepat," imbuhnya.
Sementara itu, epidemiologi Unhas, Ansariadi mengatakan, hasil studi baru menjelaskan virus varian Omicron banyak tinggal di tenggorokan. Walaupun tidak seperti varian delta, yang menjangkiti paru-paru. Namun, masyarakat tidak boleh lengah.
"Perlu ada penekanan vaksinasi, karena dampaknya jauh lebih berat dari mereka yang sudah divaksin. Seiring berjalannya waktu, kalau sudah 24 bulan efektifnya akan berkurang sampai 49 persen," ujarnya.
Baca Juga: Pelaksanaan MotoGP Makin Dekat, Bisakah Lonjakan Kasus Varian Omicron Mereda dalam Waktu Sebulan?
Ansariadi menambahkan bahwa studi mengatakan kalau ditambah dengan booster akan bertambah lagi imunitasnya.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Kapal Laut Makassar-Surabaya April 2025 dengan Jadwal Terbaru
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
-
Wanita ML di Makassar Tewas, Polisi: Ditemukan Tergantung di Kamar Mandi
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Rahasia Desa Wunut Klaten Berdaya dengan BRI dan Sejahterakan Warganya
-
Mudik Nyaman Tanpa Khawatir! Ini Upaya Polres Majene Jaga Rumah Warga Selama Libur Lebaran
-
Drama PSU Palopo: Bawaslu Desak KPU Diskualifikasi Calon Wakil Wali Kota?
-
Berpartisipasi dalam BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Minyak Telon Lokal Kini Go Global
-
Primadona Ekspor Sulsel Terancam! Tarif Trump Hantui Mete & Kepiting