SuaraSulsel.id - Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) sering drayakan dengan makan bersama orang terkasih oleh masyarakat Sulawesi Utara (Sulut). Namun, timbul imbauan kepada warga Sulut untuk tetap memperhatikan menu yang di makan.
Khususnya daging yang akan dihidangkan di perayaan Nataru. Hal itu disampaikan Tokoh Masyarakat Sulut, Irjen Pol Dr Benny Mamoto.
“Tidak salah memilih daging tapi sebaiknya hindari daging satwa liar apalagi yang sudah terancam punah dan dilindungi seperti Yaki atau Macaca nigra,” kata pria yang juga Yaki Ambasador Indonesia itu melansir dari BeritaManado.com--Jaringan Suara.com, Minggu (26/12/2021).
Sebagai pegiat lingkungan yang juga menjabat sebagai Ketua Harian Komisi Polisi Nasional (Kompolnas) dirinya mengingatkan warga untuk lebih bijak memilih daging dengan menjatuhkan pilihan pada daging lain seperti daging ayam, babi atau sapi sebagai pengganti daging satwa liar.
Baca Juga: Berlibur di Momen Natal, Warga Sumsel Pilih Berwisata ke Pantai di Lampung
Selaras dengan Mamoto, Program Selamatkan Yaki yang konsisten bergerak dalam upaya konservasi, penelitian dan pendidikan yang fokus utama untuk mempertahankan sisa populasi yaki yang sudah terancam punah menghimbau warga lebih peduli terhadap yaki dan satwa endemik Sulawesi yang juga sudah mulai jarang terlihat dalam kebun-kebun warga.
Padahal satwa liar sangat berperan dalam keseimbangan ekosistem alam sehingga jika satu saja terganggu maka berbahaya bagi kehidupan.
Koordinator Edukasi Program Selamatkan Yaki Purnama Nainggolan mengatakan, warga seyogianya bangga akan adanya satwa liar apalagi satwa yang hanya ada di Sulawesi atau disebut endemic Sulawesi.
"Rasa bangga dan peduli akan melahirkan kerjasama yang kuat untuk terus menjaga keberadaan satwa ini apapun tantangan yang dihadapi,” ujarnya.
Seorang mantan pemburu lestari dari desa Pinangunian Kota Bitung, Dendi Karundeng mengatakan, sudah beberapa tahun ini sudah menghentikan kebiasaannya dalam berburu satwa liar dan aktif mengkampanyekan pelestarian lingkungan dan satwa.
Baca Juga: Bulog Pastikan Ketersediaan Daging Kerbau hingga Awal 2022
“Sekarang saya jadi pembawa pesan lestari di kampung-kampung karena saya sepakat menyampaikan bahwa adalah bijak tidak makan dan bahkan tidak memburu satwa liar yang sudah langkah, sudah jarang dan ataupun sudah dilindungi,” imbuhnya.
Himbauan yang sama juga pernah disampaikan Ketua Sinode GMIM Pdt. DR Hein Arina.
“Saya menghimbau kepada seluruh warga GMIM untuk menjaga satwa liar karena itu juga ciptaan Tuhan yang seharusnya kita lindungi keberadaannya,” sambatnya.
Berita Terkait
-
Datangi DPR, Duo Eks Komisioner Kompolnas Siap Jalani Fit And Proper Test Capim-Cadewas KPK
-
Daging Nabati: Kunci Jantung Sehat dan Berat Badan Ideal? Ini Faktanya
-
Liburan Seru di Ancol Saat Nataru: Ini Rekomendasinya!
-
Liburan Akhir Tahun: Rasakan Kedamaian Ombak dan Matahari Terbenam di Pinggir Pantai
-
Mulai Lakukan Pengecekan, Kemenhub Temukan Ratusan Bus Tak Layak Jalan Buat Libur Nataru
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Lapor Mas Wapres ala Gibran: Kebijakan Strategis atau Populis?
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
Terkini
-
Timses Calon Bupati Luwu Timur Terjaring Razia Narkoba di Makassar
-
Siswa Tuna Rungu di Makassar Diduga Jadi Korban Pelecehan Guru
-
KPK Kejar Aliran Uang Korupsi Kereta Api Sulsel
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang