SuaraSulsel.id - Deputi Bidang Kemasyarakatan dan Kependudukan Bappenas RI Pungky Sumadi mengapresiasi keberhasilan inovasi Pemprov Sulsel. Baik di bidang kesehatan, pendidikan maupun pelayanan publik lainnya.
"Bapak Sekda kami ucapkan terima kasih banyak yang setinggi-tingginya kepada pemerintah provinsi yang sudah menjalankan betul apa yang kami berikan dari Bappenas mengenai pelayanan kepada masyarakat. Ini adalah keberhasilan Bapak Sekda," ujar Pungky Sumadi dalam sambutannya, pada kegiatan Forum Inspirasi Sulsel, di Hotel Claro Makassar, Kamis 11 November 2021.
Menurut dia, kegiatan semacam ini merupakan momentum bagi para kepala daerah dan seluruh stakeholder agar mendapatkan pelajaran bagaimana mengatasi masalah kesehatan pelayanan publik di daerahnya masing-masing.
"Forum ini adalah kesempatan yang baik bagi seluruh daerah untuk mendapatkan pembelajaran, khususnya untuk pemberantasan kemiskinan," harapnya.
Baca Juga: SLiM Akan Naik Sepeda 333 Km Melintasi 9 Daerah di Sulsel
Sementara itu, Sekertaris Daerah Provinsi Sulsel, Abdul Hayat Gani, mengaku, kegiatan seperti ini merupakan bentuk kolaborasi dan koordinasi yang baik antara pihak terkait, untuk mewujudkan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
"Pemprov tentu memberikan apresiasi di tengah pandemi Covid-19 ini masih ada inovasi yang bisa dilakukan," katanya.
Sesuai cita-cita bangsa, bagaimana agar sama-sama membangun badannya, membangun jiwa segenap bangsa ini, supaya betul-betul bisa dinikmati oleh masyarakat apa yang menjadi kebijakan pemerintah.
"Nah untuk mewujudkan itu pemerintah harus hadir di tengah-tengah masyarakat. Makanya saya sampaikan untuk OPD agar kurangi ke pusat, perbanyak ke daerah agar mengetahui keadaan masyarakat," jelasnya.
Adapun inovasi pemerintah provinsi maupun kabupaten kota di Sulsel selama pendampingan dari KOMPAK melalui program kemitraan Pemerintah Australia dan Indonesia yang mendukung upaya pemerintah Indonesia untuk mengurangi kemiskinan melalui peningkatan pelayanan dasar dan kesempatan ekonomi bagi masyarakat miskin dan rentan.
Baca Juga: Naoemi Octarina Terima Kunjungan Studi Banding PKK Sulawesi Barat
Terdiri dari inovasi kelas perahu untuk mengatasi generasi penerus yang putus sekolah, karena ikut orang tua kelaut. Kemudian pelayanan kesehatan yang berkualitas, layanan khusus masyarakat di Desa melalui Aspirasi BPD, Bendera Saskia (Satu Bendera Satu Sasaran Kesehatan), ANC Hipnoterapis dan Dongkel Wait Mobile Library.
Berita Terkait
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
Terkini
-
5 Maklumat MUI Kota Makassar Terkait LGBT
-
Rumah Digeledah di Makassar Terkait Kasus Kredit PT Sritex
-
Selvi Ananda Dua Kali Salah: Sulawesi Disebut Sumatera, Ini Reaksi Hadirin
-
Dari Lomba Masak Jadi Jutawan: Kisah Inspiratif Ibu Rumah Tangga Ubah Kelor Jadi Cuan
-
20 Orang Jaga Sapi Kurban Presiden Prabowo! Ini Alasan Juventus Jadi Pilihan Istimewa