SuaraSulsel.id - Tim Covid Hunter Kecamatan Bontoala Kota Makassar melakukan upaya 3 T. Testing, Tracing, dan Treatment di wilayah Kelurahan Wajo Baru, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar.
Tim Covid Hunter bersama tenaga kesehatan dari Puskesmas setempat dikawal Anggota Satpol PP Kecamatan Bontoala dan personel TNI-Polri melakukan pemeriksaan, pelacakan kontak erat, dan upaya penyembuhan pada pasien yang terkonfirmasi positif.
Master Program Makassar Recover Kecamatan Bontoala, Arman, mengatakan saat pihaknya mendapat informasi seorang ibu hamil berusia 23 tahun, salah satu pekerja Jalan Bawakaraeng terkonfirmasi positif, Tim Covid Hunter langsung melakukan pelacakan dan pemeriksaan swab pada kontak erat pada pasien positif tersebut.
"Setelah kita lacak kontak erat dan pemeriksaan swab pada suami ibu tersebut dan seorang lagi di tempat kerjanya, hasilnya suami ibu tersebut positif, sedangkan rekan kerjanya negatif," ungkap Arman, Jumat (25/6/2021).
Baca Juga: Intensitas Kegiatan Tinggi, Plt Wali Kota Tasikmalaya Positif COVID-19
Arman mengatakan, sesuai arahan Kepala Puskesmas Malimongan Baru Sri Rahmayani selaku Koordinator Tim Covid Hunter Bontoala, pasangan suami istri melakukan isolasi mandiri di rumahnya, di bawah pengawasan Tim Covid Hunter dan Tim Makassar Recover lainnya.
"Warga yang terkonfirmasi yang melakukan isolasi mandiri kami akan suplai multivitamin dan jus tratsar untuk membantu mempercepat proses pemulihannya," pungkas Arman.
Selain melakukan pelacakan kasus positif Covid-19, Tim Makassar Recover juga rutin mengkampanyekan upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Dengan cara protokol kesehatan yang ketat atau dikenal dengan istilah 5M. Memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi.
Baca Juga: Terpapar Covid-19, 36 Pegawai KPK Jalani Isolasi Mandiri
Berita Terkait
-
Waspada Covid XBB: Gejala, Penyebaran dan Panduan Isolasi Mandiri
-
Australia Hapus Aturan Isolasi Mandiri Wajib
-
Menkes Budi Terpapar Covid-19, Pihak-pihak Yang Pernah Kontak Erat Diminta Tes Swab dan Isoman
-
Menkes Budi Gunadi Sadikin Positif Covid-19, Langsung Isolasi Mandiri
-
7 Cara Lakukan Senam Pernapasan Secara Mandiri
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin