SuaraSulsel.id - Menko Pulhukam Mahfud MD meminta kepada pejabat dan siapa pun untuk menjalin hubungan baik dengan ulama. Hal ini disampaikan Mahfud MD saat ziarah ke makam almarhum Anregurutta Sanusi Baco.
"Saya pesankan kepada Bapak Kapolres, Pak Dandim, Pak Bupati, jalinlah hubungan baik dengan ulama. Karena manfaatnya banyak, terutama untuk kebaikan masyarakat atau rakyat," kata Menko Polhukam Mahfud MD di Maros, Kamis 10 Juni 2021
Mahfud MD mengatakan, pertama kali berkenalan dengan almarhum Sanusi Baco saat menjadi menteri di era Presiden Gus Dur.
Gus Dur biasanya bila diluar jam kerja, misalnya setelah salat subuh, menerima tamu dari kalangan sahabat yang umumnya kiai.
"Dari sini saya dikenalkan Presiden Gus Dur dengan Anregurutta Kiai Sanusi Baco," katanya.
Almarhum Sanusi Baco, kata Mahfud MD, adalah ulama yang menjadi teladan atau contoh untuk jadi panutan ummat. Peran almarhum terutama di Sulawesi Selatan sungguh penting.
Karena itu, bagi pemerintah, ulama seperti almarhum Anregurutta Kiai Sanusi Baco dinilai sangat penting. Karena bisa membantu pemerintah memberikan pemahaman kepada masyarakat.
Hadir dalam ziarah bersama Mahfud MD, putra sulung almarhum Sanusi Baco, KH Irfan Sanusi, Bupati Maros, Kapolres Maros, dan Dandim Maros, Rektor UIN Alauddin, Imam Masjid Raya Makassar, dan Pengurus Wilayah NU Sulsel.
KH. Irfan Sanusi sebagai putra almarhum Sanusi Baco mengucapkan terima kasih kepada Menko Polhukam Mahfud MD. Di tengah kesibukannya yang sangat padat, bisa ziarah ke makam KH Sanusi Baco di Maros.
"Kami paham betul kedekatan dan perhatian Pak Menko dengan orang tua kami semasa hidupnya. Sehingga kami sungguh senang dan bersyukur bisa bertemu dan berdoa bersama pagi ini," ungkap Irfan.
Baca Juga: Dubes Arab Saudi Datangi MUI di Tengah Isu Liar Pembatalan Ibadah Haji
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Prof. Morten Meldal Tantang Peneliti Unhas Lahirkan Inovasi Berkelanjutan
-
Luwu Raya Siap Jadi Provinsi? Sekda Sulsel Telpon Dirjen Otonomi Daerah
-
Kenapa Karta Jayadi Belum Kembali Jadi Rektor UNM? Ini Jawaban Mendiktisaintek
-
Tembus Rp16,83 Triliun, Siapa Penerima KUR Terbanyak di Sulsel?
-
Ekonomi Sulsel Disiapkan Lebih Tangguh, Ini Strategi Pemprov Sulsel