SuaraSulsel.id - Perumda Air Minum Makassar dan AJB Bumiputera duduk bersama Wali Kota Makassar Danny Pomanto
Membahas polemik Perumda Air Minum Makassar dengan AJB Bumiputera yang masih bergulir. Olehnya itu Wali Kota Makassar Danny Pomanto mengambil sikap.
Bertempat di Kediaman Pribadi Danny Pomanto Jalan Amirullah, Jumat(7/5/2021), Danny Pomanto memfasilitasi Perumda Air Minum Makassar dan AJB Bumiputera.
Dalam pertemuan tersebut secara tegas Wali Kota Makassar Danny Pomanto meminta AJB Bumiputera segera membayar dana pensiun pegawai.
“Persoalan ini telah bergulir 2019 dan sampai sekarang masih terkatung-katung. Saya berharap segera di carikan solusinya dan tunaikan kewajiban. Banyak hak yang harus segera diselesaikan," tegasnya.
Direktur Utama Perumda Air Minum Makassar Hamzah Ahmad yang hadir dalam pertemuan mengatakan telah berulang kali melakukan persuratan ke AJB Bumiputera. Namun tidak mendapatkan respons.
“Berulang kali upaya pendekatan kami lakukan. Persuratan sudah kami layangkan dan mendapatkan jawaban akan segera dibayarkan namun nyatanya hingga kini belum juga tertunaikan,” ungkapnya.
Perumda Air Minum Makassar telah memutus kontrak bersama AJB Bumiputera setelah adanya temuan yang oleh BPK dan rekomendasinya untuk segera menghentikan kerja sama.
Ali Akbar Kepala Cabang Bumiputera Makassar usai berbincang dengan Wali Kota Makassar dan Perumda Air Minum mengaku siap membayar klaim tersebut.
Baca Juga: Kantor Didemo, Tuntutan Ratusan Nasabah Korban AJB Bumiputera Diterima OJK
“Kami akan segera melakukan pembayaran klaim. Namun waktunya akan kami sesuaikan dan akan dibicarakan lebih lanjut lagi,” pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kepala Daerah Dipilih DPRD? Parpol di Sulawesi Selatan Terbelah
-
Pemprov Sulsel Umumkan Tender Preservasi Jalan Rp278,6 Miliar
-
Banjir Rendam Donggala, Angin Kencang Rusak Rumah di Palu
-
Korban Meninggal Banjir Bandang Pulau Siau jadi 17 Orang, 2 Warga Hilang
-
Lowongan Kerja PT Vale: Senior Coordinator for Publication, Reporting, and Public Relation