SuaraSulsel.id - Iksan Iskandar terpilih secara aklamasi memimpin DPD II Golkar Jeneponto berdasarkan hasil Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar yang digelar di Gedung Sipitangarri, Jeneponto, Minggu, 2 Mei 2021.
Plt Ketua DPD II Golkar, Ikram Ishak Iskandar mengatakan, terpilihnya Iksan Iskandar untuk memimpin DPD II Golkar Jeneponto sangatlah wajar.
"Terlihat dari kapasitas, kompetensi, dan managemen yang dimiliki oleh Iksan Iskandar dalam memimpin sebuah organisasi. Dan terlepas dari itu, beliau adalah kakak saya dan kami apresiasi dengan melihat jejak kepemimpinan beliau," ujarnya kepada KabarMakassar.com -- jaringan Suara.com
Ikram Iskandar menambahkan, Musda yang digelar berjalan lancar dengan berdasarkan pada AD/ART Partai berlambang beringin ini.
Baca Juga: Petinggi PKS dan Golkar Bertemu, Sebut Taufan Pawe Gubernur Sulsel 2024
"Musda ini telah berakhir dengan baik, semua proses telah kita lakukan berdasarkan AD/ART dan PO Partai Golkar," tambahnya.
Kendati menjelang pelaksanaan ada beberapa kendala yang dihadapi, Musda Partai Golkar bisa tetap terlaksana dan berjalan lancar.
"Saya menganggap semua itu sebagai dinamika dalam berorganisasi yang harus disikapi dengan bijak karena kita masih dalam satu rumah besar Partai Golkar," tutupnya.
Sementara itu, Ketua DPD I Golkar Sulsel, Taufan Pawe secara resmi menyerahkan pataka Partai Golkar kepada Iksan Iskandar, untuk dikibarkan ke seluruh penjuru Butta Turatea.
"Tanggung jawab dan amanah kembali harus diemban untuk membesarkan Partai Golkar Jeneponto dengan paradigma Golkar Baru," pungkasnya.
Baca Juga: Soal Kasus Azis Syamsuddin, Ketum Golkar Ogah Komentar
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Unggul Versi Quick Count, Sudirman: Jangan Bereuforia!
-
Pilkada Sulsel 2024: Disabilitas dan Warga Binaan Antusias Menyalurkan Hak Pilih
-
Pelayanan CS BRI Dipuji Netizen Usai Viral di Media Sosial
-
Unhas Pecat Mahasiswa FIB yang Bela Korban Pelecehan Seksual oleh Oknum Dosen
-
Perintah Prabowo! Dua Proyek Bendungan di Sulsel Tidak Dilanjutkan