SuaraSulsel.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merilis identitas pelaku penyerangan di Mabes Polri.
Pelaku berjenis kelamin perempuan berinisial ZA atau Zakiah Aini adalah mahasiswa DO saat semester 5 di salah satu perguruan tinggi di Jakarta.
Sebelum dilumpuhkan oleh polisi, ZA melakukan 6 kali tembakan ke arah petugas. Pelaku terbilang muda. Umur 25 tahun.
Saat melakukan aksinya, ZA memakai jilbab biru, menggunakan masker, dan pakaian hitam. Memegang dokumen berwarna kuning yang isinya disebut berisi catatan berbau radikalisme.
Baca Juga: Mabes Polri Diserang Teroris, Polda Jateng Perketat Pengamanan Pelayanan
Baku tembak terjadi di Gedung Mabes Polri sekitar pukul 16.30 WIB, Rabu 31 Maret 2021. Wartawan yang berada di ruang media Bareskrim Polri mendengar sedikitnya dua kali suara tembakan.
Peristiwa terjadi saat sebagian Anggota Polri dan pegawai di Gedung Mabes Polri hendak pulang kerja.
Dalam konferensi pers, Rabu malam, Jenderal Listyo menegaskan Zakiah Aini diduga berafiliasi dengan ISIS.
"Dia lone wolf, ISIS, yang dibuktikan dengan postingan bersangkutan di sosial media," kata Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Ia mengatakan, Zakiah Aini masuk ke kompleks Mabes Polri dari pintu belakang. Dia langsung mengarah ke pos gerbang utama Mabes Polri.
Baca Juga: Mabes Polri Diserang, Aparat Polresta Tangerang Full Rompi Anti Peluru
Berita Terkait
-
Keamanan Yordania Terancam, Serangan Brutal Sasar Polisi
-
Polda Metro Jaya Bakal Periksa Firli Bahuri Lagi
-
Densus 88 Ringkus 2 Terduga Teroris Negara Islam Indonesia di OKU Timur, Inisial MD dan MA
-
Pasukan Darat Iran Klaim Bunuh 4 "Teroris Israel" di Tengah Ketegangan yang Meningkat
-
Serangan di Bandara Internasional Jinnah Pakistan Sebabkan Dua Warga China Tewas, Lin Jian 'Berantas Teroris'
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Perintah Prabowo! Dua Proyek Bendungan di Sulsel Tidak Dilanjutkan
-
Dua Hari Satu Malam! Perjalanan Ekstrem Antar Logistik Pilkada ke Desa Terpencil di Sulsel
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN