SuaraSulsel.id - Ratusan massa dari aliansi pemuda lintas Sulawesi Selatan berencana melakukan unjuk rasa, Jumat (29/1/2021).
Mereka menuntut Sekretaris Provinsi Sulsel Abdul Hayat Gani untuk diperiksa.
Jenderal Lapangan Fuad Akbar mengatakan, aliansi menuntut transparansi bantuan program sembako oleh Kementerian Sosial RI di Sulsel. Abdul Hayat diketahui adalah mantan pejabat di Kemensos RI.
"Kami menuntut agar Sekprov diperiksa karena telah melanggar aturan, menunjuk suplier yang tidak sesuai aturan," kata Fuad, Kamis (28/1/2021).
Para suplier yang ditunjuk Sekprov Sulsel, kata Fuad, diduga melakukan mark up anggaran. Terkait selisih harga dari suplier ke agen (e-waroeng).
Ada suplier yang ditunjuk oleh koordinator daerah. Bukan tim pengendali, tapi dianggap suplier perantara bulog ke e-waroeng.
Ia juga menjelaskan, bantuan program sembako tidak boleh digunakan untuk membeli minyak, tepung, gula, MP-Asi pabrikan, makanan kaleng, dan mie instan.
Bantuan juga tidak boleh digunakan untuk membeli pulsa dan rokok.
Namun, yang terjadi di lapangan ada ikan kaleng disalurkan oleh e-waroeng ke penerima manfaat.
Baca Juga: Wagub Sulsel Resmikan 26 Unit Hunian Tetap Korban Banjir Luwu Utara
Mereka juga mendesak kepolisian memeriksa suplier ikan kaleng pada tahun 2019-2020 yang tidak sesuai prosedural.
"Kami akan menggelar aksi di Polda Sulsel, Kantor Gubernur, dan Kejati Sulsel dengan menerapkan protokol kesehatan," katanya.
Sekprov Sulsel Abdul Hayat Gani yang dikonfirmasi hingga kini masih enggan berkomentar. Telepon dan pesan singkat yang dikirimkan tidak ditanggapi.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Gubernur Sulsel dan 2 Menteri Tidak Hadiri Pemilihan Rektor Unhas
-
7 Fakta Pilu Penganiayaan Nenek Saudah Penolak Tambang Ilegal
-
Bupati Kolaka Timur Nonaktif Pilih 'Duel' Langsung, Tolak Eksepsi Kasus Korupsi
-
Polda Sulteng Ungkap Penyebab Kematian Afif Siraja
-
Ada Apa? Paru-paru 60 Ribu Warga Makassar Akan Diperiksa