Scroll untuk membaca artikel
Fitri Asta Pramesti | Nur Afitria Cika Handayani
Jum'at, 15 Januari 2021 | 15:57 WIB
Petugas SPBU dikeroyok. (Instagram/ndorobeii)

SuaraSulsel.id - Petugas salah satu SPBU di Makassar dikeroyok setelah menegur salah satu pembeli yang kedapatan merokok saat mengisi bensin. 

Aksi pengeroyokan ini viral setelah rekaman CCTV di tempat kejadian yang menunjukkan detik-detik petugas SPBU dihajar beredar di media sosial. 

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii, Kamis (14/1/2021). Berdasarkan keterangan postingan, petugas SPBU berniat untuk menegur pembeli yang membawa rokok dalam keadaan menyala.

Padahal, pembeli tersebut sedang mengisi BBM. Saat ditegur, pembeli tidak terima hingga akhirnya mengeroyok petugas SPBU.

Baca Juga: ASN Kota Makassar Terpaksa Menunggak Cicilan di Pembiayaan, Ini Alasannya

Berdasarkan unggahan tersebut, kejadian terjadi di salah satu SPBU di Makassar, Sulawesi Selatan.

Tampak seorang pria yang memakai helm tiba-tiba memukul petugas SPBU hingga tersungkur.

Petugas SPBU dikeroyok. (Instagram/ndorobeii)

Setelah itu, seorang pria yang kepalanya ditutupi hoodie jaket pun ikut menendang petugas SPBU tersebut.

Parahnya, pria itu sampai menginjak dan menyiksa petugas SPBU tersebut.

Hingga akhirnya, pria berjaket abu-abu itu membawa motornya pergi dan meninggalkan SPBU.

Baca Juga: Tim DVI Identifikasi Satu Korban Sriwijaya Air Warga Makassar

Petugas SPBU dikeroyok. (Instagram/@ndorobeii)

Sementara itu, petugas SPBU lainnya berusaha mengejar dan menolong korban.

Load More