Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Kamis, 22 Oktober 2020 | 08:12 WIB
ilustrasi bayi di mobil [shutterstock]

"Iya, pengaruh minuman keras. Tidak ada penyakit jiwanya, memang karena mabuk," katanya.

Diberitakan sebelumnya, korban pertama kali ditemukan oleh neneknya inisial KI. Saat ditemukan, R sudah dalam kondisi setengah sadar dan terdapat bekas luka merah pada bagian leher korban.

Rupanya, kejadian pencekikan tersebut bukanlah pertama kali terjadi. Hal serupa juga pernah dilakukan Ismail kepada R saat masih berusia tiga bulan.

Akibat kejadian itu, korban pun terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Makassar, Jalan Andi Mappaodang untuk mendapatkan pertolongan medis.

Baca Juga: Polusi Udara Membunuh Setengah Juta Bayi di Seluruh Dunia dalam Setahun

Peristiwa ayah cekik bayi terjadi di salah satu rumah warga, Jalan Pampang, Kecamatan Panakkukang, Makassar, Jumat (16/10/2020) malam.

Nenek korban inisial KI mengatakan, setelah mengetahui kejadian itu langsung bergegas mendatangi rumahnya untuk menolong.

Di dalam rumah, KI menemukan cucunya tersebut seorang diri dengan bekas luka yang sudah memerah pada bagian lehernya.

"Pas saya masuk ke rumah sudah luka merah di lehernya. Dan kayak kaku," kata KI di Mapolsek Panakkukang, Sabtu (17/10/2020).

Tak terima dengan perlakuan pelaku, KI bersama ibu bayi kemudian melaporkan kejadian itu ke polisi.

Baca Juga: Tak Bisa Temui Pjs Gubernur Kepri, Mahasiswa Hadiahkan Susu dan Popok Bayi

Load More