Andi Aslam Patonangi Lepas Petugas Kesehatan Hewan Qurban di Sulawesi Selatan

Keamanan dan kelayakan hewan serta daging qurban dalam pelaksanaan ibadah qurban Hari Raya Idul Adha

Muhammad Yunus
Selasa, 20 Juni 2023 | 11:28 WIB
Andi Aslam Patonangi Lepas Petugas Kesehatan Hewan Qurban di Sulawesi Selatan
Asisten I Bidang Pemerintahan Pemprov Sulsel, Andi Aslam Patonangi, mewakili Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, melepas petugas kesehatan hewan qurban, Selasa 20 Juni 2023 [SuaraSulsel.id/Istimewa]

SuaraSulsel.id - Asisten I Bidang Pemerintahan Pemprov Sulsel, Andi Aslam Patonangi, mewakili Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, melepas petugas kesehatan hewan qurban.

Sesuai dengan Peraturan Menteri Pertanian Nomor 114 Tahun 2014 tentang Pemotongan Hewan Qurban, Selasa, 20 Juni 2023.

Acara pelepasan petugas kesehatan hewan qurban ini berlangsung di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur.

Idul Adha adalah hari raya yang dirayakan oleh umat Islam di seluruh dunia. Pada perayaan hari besar ini, dilakukan penyembelihan hewan qurban dan dagingnya dibagikan kepada warga.

Baca Juga:Sulawesi Selatan Dipilih Sebagai Sentra Peliputan Jelajah Investasi 2023

Andi Aslam menyampaikan, "Keamanan dan kelayakan hewan serta daging qurban penting dalam pelaksanaan ibadah qurban Hari Raya Idul Adha 1444 H akan dilaksanakan pada 29 Juni 2023."

Jumlah hewan qurban yang tersedia tahun 2023 mencapai 75.289 ekor sapi, 2.406 ekor kerbau, dan 33.279 ekor kambing. Sebagian besar hewan yang akan disembelih untuk qurban berasal dari pasokan lokal.

Diperkirakan jumlah pemotongan hewan qurban di Sulsel tahun 2023 akan mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun 2022, yaitu sebanyak 49.906 ekor hewan qurban, 5.773 ekor kambing, dan 44.041 ekor sapi.

Pemeriksaan hewan qurban dilakukan dengan memperhatikan perlakuan yang diberikan oleh warga sesuai dengan standar kesejahteraan hewan.

Andi Aslam menutup sambutannya dengan mengungkapkan, "Hewan tidak boleh diperlakukan semena-mena selama pemeliharaan dan menjelang proses pemotongan. Kesejahteraan hewan harus dipastikan sebelum disembelih."

Baca Juga:Pemprov Sulsel Kirim Bantuan untuk Korban Kebakaran di Jalan Andi Djemma Kota Makassar

Beberapa pihak yang hadir dalam acara pelepasan tersebut antara lain Perwakilan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) Sulsel, perwakilan Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI) Sulsel, pengurus DPW Juru Sembelih Halal (Juleha) Sulsel, pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulsel, dan Dekan Fakultas Kedokteran Hewan Unhas.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini